Kelompok Pemerhati Manuskrip Tumbuh Kembang, Tapi Belum Sinergis
Sabtu, 16 November 2019 | 08:00 WIB
Kelompok yang memiliki perhatian terhadap manuskrip terus tumbuh dan berkembang, baik dari pemerintah maupun kalangan akademisi. Namun, di antara mereka belum ada sinergi untuk melakukan kerja sama.
Hal itu mengemuka pada Seminar Pendirian Pusat Kajian Manuskrip Keagamaan Nusantara (PKMKN) yang dilakukan Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Lektur, Khazanah Keagamaan, dan Manajemen Organisasi (LKKMO) Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) serta Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Kementerian Agama.
“Lembaga-lembaga yang menangani naskah sudah banyak. Tapi belum terikat dengan kuat. Mereka seperti lidi yang terpisah,” ungkap Peneliti Puslitbang Lektur Kemenag RI Ridwan Bustamam pada seminar yang berlangsung sejak Kamis (14/11) sampai Sabtu (16/11).
Selama ini, kata dia, ada naskah yang telah didigitalisasi oleh sebuah lembaga, ternyata sudah dilakukan lembaga lain. Sementara naskah yang belum tersentuh sama sekali masih banyak dan tersebar di berbagai daerah. Hal itu karena tidak ada pembagian tugas.
Kepala Puslitbang Lektur Kemenag RI Muhammad Zain mengatakan pihaknya tengah berupaya membentuk lembaga yang memayunginya. Ia optimis hal itu bisa terlaksana tahun depan.
Ia menceritakan, lembaga tersebut merupakan usulan Menteri Agama Kabinet Kerja, Lukman Hakim Saifuddin, pada 2018. Waktu itu, ia meminta staf ahlinya, Oman Fathurahman untuk membentuk Pusat Kajian Manuskrip. Pendirian tersebut kemudian diamanatkan ke Puslitbang Lektur untuk menyusun naskah akademiknya.
“Saya optimis lembaga ini akan terbentuk. Sekali layar terkembang, pantang kembali ke tepian,” ungkap pria asal Mandar Sulawesi Barat ini.
Kegiatan tersebut diawali dengan pemaparan manuskrip di Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Jawa Barat.
Pewarta: Abdullah Alawi
Editor: Musthofa Asrori
Terpopuler
1
Temui Menkum, KH Ali Masykur Musa Umumkan Keabsahan JATMAN 2024-2029
2
Jadwal Lengkap Perjalanan Haji 2025, Jamaah Mulai Berangkat 2 Mei
3
AS Kritik Aturan Sertifikasi Halal di Indonesia, Gus Yahya: Kami Punya Kepentingan Lindungi Masyarakat
4
Beasiswa Garuda Buka Kuliah Gratis di Luar Negeri Jenjang S1, Berikut Persyaratan dan Jadwalnya
5
Paus Fransiskus Meninggal Dunia dalam Usia 88 Tahun
6
Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Jamaah Haji Gelombang Pertama
Terkini
Lihat Semua