Daerah

Dua Kepengurusan Ansor di Probolinggo Kerjasama Kelola BPUN

Senin, 18 April 2016 | 06:28 WIB

Probolinggo, NU Online
Bertempat di gedung Auditorium Hasan Center Probolinggo, dua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (PC GP) Ansor Probolinggo-Kraksaan Jawa Timur, menggelar pertemuan teknik (tehnical meeting) dengan peserta Bimbingan Pasca Ujian Nasional (BPUN) tahun ini pada Jumat (15/4)

Pembacaan istighotsah mengawali kegiatan temu teknis ini. Selanjutnya Ketua PC Gerakan Pemuda Ansor Kab. Probolinggo Muhlis mengatakan bahwa pihaknya akan berusaha mengemas kegiatan ini semenarik mungkin, disamping bertujuan untuk memperkenalkan tradisi warga Nahdlatul Ulama.

Dia mengatakan, "Tradisi spiritual warga NU semoga bisa menjadi penggugah para peserta untuk selalu berusaha keras dan senantiasa berdoa." Selanjutnya para peserta Bimbingan Pasca Ujian Nasional (BPUN) tahun ini akan melaksanakan tes tulis dan dikarantina di pesantren Hati Toroyyan Kraksaan.  

Sementara Taufik, Ketua PC Gerakan Pemuda Ansor Kota Kraksaan menyampaikan sangat bahagia dengan adanya kegiatan yang diadakan bersama antara PC GP Ansor Kab. Probolinggo dan Kota Kraksaan. Dari sinilah nantinya akan mampu memperkuat tradisi NU dalam bergotong-royong, membahu membahu antara yang satu dengan lainnya terutama dengan Pemerintah Daerah Kab. Probolinggo.

Ia mengatakan, ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan baik dan penuh semangat. Taufik yakin bahwa PR Gerakan Pemudat Ansor sudah pasti mengetahui program kegiatan yang akan dilaksanakan oleh PAC Gerakan Pemuda Ansor di wilayahnya masing-masing, sekaligus sebagai ajang silaturrahim antara dua cabang yang sama-sama berada di daerah Probolinggo. Dalam mengemban amanah memajukan anak bangsa ini, tutupnya. Red: Mukafi Niam


Terkait