Terpilih Jadi Ketum IPPNU, Ini Pesan Guru-guru Washfi Velashufah
Selasa, 16 Agustus 2022 | 06:00 WIB
Kudus, NU Online
Terpilihnya Washfi Velashufah menjadi Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) disambut banyak dukungan dan ucapan selamat dari berbagai kalangan, termasuk dari guru-guru semasa sekolahnya. NU Online berhasil menghimpun pesan-pesan yang ingin disampaikan para guru-guru Madrasah Aliyah (MA) NU Banat Kudus kepada alumnusnya itu.
Kepala MA NU Banat Kudus, Shohibul Huda ikut bangga dan bahagia serta mengucapkan selamat atas terpilihnya salah satu alumnus terbaiknya yang berhasil mengemban amanat menjadi Ketua Umum PP IPPNU.
"Semoga dapat mengemban amanah dengan baik dan membawa IPPNU lebih maju serta sukses ke depannya," terang Shohib, sapaan akrabnya.
Ia juga menyampaikan bahwa untuk menjadi pemimpin yang baik harus mampu menjadi leader dan menjadi manajer yang baik pula. Sebagaimana yang dijelaskan dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 247 yakni ilmi dan jism.
Hal yang sama juga diungkapkan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Yanabi’ul Ulum Warrohmah Kudus, Muhammad Khafid turut menyampaikan pesan kepada Vela untuk tetap menjadi pribadi yang tawadhu dan rendah hati.
"Laksanakan amanah ini dengan penuh rasa tanggung jawab dan dengan niat yang tulis hanya untuk mengabdi dan berbuat baik bagi umum. Khoirunnas anfa’uhum linnas, sebaik-baik manusia adalah yang memberikan manfaat kepada orang lain," papar Khafid.
Ia juga mengingatkan agar tetap memosisikan adab di atas ilmu. "Semoga kita selalu diberikan pertolongan oleh Allah dalam menjalankan tugas dan amanah," pungkasnya.
Selain itu Ketua Forum Silaturrahim Alumni Banat Kudus, Hj Siti Nafisatun turut menyampaikan pesan kepada sosok yang dikenalnya sebagai perempuan yang bertanggung jawab dan berkarakter itu.
"Pertahankan konsep lama yang baik dan terima konsep baru yang lebih baik. Terutama adab dan perilaku harus dijaga dengan tetap menghormati Kiai dan Ibu Nyai, serta guru-guru agar selalu mendapatkan ridha Allah," jelasnya.
Ia juga berharap agar Vela mampu membawa nama baik almamater dan menjaga silaturahim antar alumni. Karena silaturahim akan menambah keberkahan.
"Program IPPNU yang lama silahkan dilanjutkan dan temukan program-program baru yang lebih baik demi kemaslahatan umat dan khususnya untuk IPPNU," tandasnya.
Kontributor: Afina Izzati
Editor: Kendi Setiawan