Tuban, NU Online
Bertempat di Kantor MWCNU Jatirogo, Kabupaten Tuban, Jawa Timur ratusan anak yatim berdatangan untuk memenuhi undangan LAZISNU Jatirogo, Senin (27/5). Para anak yatim ini menerima santunan Berbagi Berkah Ramadhan LAZISNU dengan didampingi wali yatim.
Para anak yatim berjumlah 319 anak dari 19 ranting UPZISNU di Jatirogo berkumpul dalam suasana yang khidmat dalam acara pemberian tas dan perlengkapan alat tulis. Acara dimulai dengan penampulan hadrah yang dimainkan oleh grup Hadrah Al Busyro dari Desa Sadang.
Samiun, pihak panitia pada kesempatan itu melaporkan pemasukan dan pengeluaran untuk sumber bantuan. Hal itu sebagai wujud transparansi LAZISNU dalam menggalang donasi. Donatur sendiri ada yang perorangan dan komunitas. Donatur tidak hanya dari Jatirogo tapi juga luar kota, seperti Tangerang (Kalpati) dan Jakarta.
Dari Jatirogo sendiri, dana merupakan pemanfaatan Koin NU yang mendukung kegiatan. Panitia juga menyebutkan pengumpulan donasi mencapai hingga kurang lebih 69 juta rupiah.
Ketua LAZISNU Kecamatan Jatirogo yang juga Ketua MWCNU Jatirogo, H Sanuri mengaku sangat bersyukur NU bisa berbagi berkah Ramadhan untuk masyarakat Jatirogo. Dikatakannya gerakan Koin NU yang selama ini dikumpulkan dari seratus, dua ratus, lima ratus rupiah setiap keluarga bisa nyata penggunaannya dari dan untuk masyarakat sendiri.
Sutondo, perwakilan LAZISNU Kabupaten Tuban mengapresiasi kegiatan yang diadakan UPZISNU Jatirogo karena selalu ada yang baru dalam kegiatan. "Semoga kegiatan ini bisa menginspirasi buat kecamatan lain di kabupaten Tuban," harapnya.
Acara diakhiri dengan mauidzah khazanah oleh KH Najib Afandi selaku Dewan Syariah LAZISNU Jatirogo dan ditutup dengan doa yang disampaikan oleh KH Mahfud Al Hafidz. (Maming/Kendi Setiawan)