Presiden Jokowi Bakal Buka Munas Konbes NU 2023 pagi ini
Senin, 18 September 2023 | 08:15 WIB
Presiden Joko Widodo saat menghadiri Munas dan Konbes NU 2019 di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar, Citangkolo, Banjar, Jawa Barat. (Foto: istimewa)
Jakarta, NU Online
Presiden Joko Widodo bakal membuka secara resmi Musyawarah Nasional Alim Ulama (Munas) dan Konferensi Besar (Konbes) Nahdlatul Ulama di komplek Pesantren Al-Hamid, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (18/9/2023) pagi ini.
Presiden Jokowi dijadwalkan memberi sambutan dalam acara ini. Selain itu, ada juga sambutan dari tuan rumah KH Lukman Hakim Hamid selaku Pengasuh Pesantren Al-Hamid Cilangkap. Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar akan memberikan pidato ifitah dilanjutkan sambutan Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf.
Puluhan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) tampak bejaga-jaga ketat di dalam maupun luar lokasi. Mereka menggunakan baju batik kuning tua dan celana dan sepatu hitam.
Berdasarkan pantauan langsung NU Online di lokasi, peserta yang semalam menginap di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, diantar menggunakan puluhan bus sejak sekitar pukul 06:00 WIB.
Ratusan santri tampak berjejer menyambut kehadiran tamu yang datang dari berbagai daerah di Indonesia. Mereka kebanyakan para ulama, kiai, nyai dan sebagian tokoh, serta pengurus NU di seluruh wilayah di Indonesia.
Sebagaimana lazimnya kiai NU, banyak di antara peserta Munas dan Konbes NU 2023 ini memakai peci hitam, baju putih, bawahan sarung, serta memakai sendal. Sementara yang perempuan terlihat lebih variatif, meski kebanyakan memakai pakaian putih dengan bawahan gelap.
Pembukaan Munas dan Konbes NU 2023 ini juga bakal diisi dengan lantunan ayat suci Al-Qur'an oleh Qari Legendaris, yakni KH Muammar ZA.