Jakarta, NU Online - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dalam waktu dekat segera memiliki gedung perkantoran baru. Berlokasi di Jl. Taman Amir Hamzah, Matraman, Jakarta Pusat, peresmian rencananya digelar pada tanggal 23 Febrauri 2012 mendatang.
"Acara nanti sekitar jam satu siang. Ya ada syukuran kecil-kecilan," kata Ketua Umum PBNU KH. Said Aqil Siroj di Jakarta, Selasa (7/2).
Gedung yang dibangun dengan total biaya Rp 4,8 miliar tersebut nantinya akan dijadikan perkantoran untuk sejumlah lembaga atau lajnah dan badan otonom. Pembangunan gedung 4 lantai itu sendiri sudah dimulai sejak kepengurusan KH. Hasyim Muzadi.
"Disini sudah terlalu sempit, makanya dibuatkan gedung baru," tambah Kiai Said.
Meski memiliki gedung baru, Kiai Said memastikan kantor PBNU tetap di gedung lama, yaitu di Jl. Kramat Raya No.164, Jakarta Pusat.
Penulis: Emha Nabil Haroen
Terpopuler
1
Ketum PBNU Respons Penetapan Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai Tersangka Korupsi Kuota Haji
2
Setahun Berjalan, JPPI Nilai Program MBG Berhasil Perburuk Kualitas Pendidikan
3
Bolehkah Janda Menikah Tanpa Wali? Ini Penjelasan Ulama Fiqih
4
Laras Faizati Tolak Replik Jaksa karena Tak Berdasar Fakta, Harap Hakim Jatuhkan Vonis Bebas
5
Langgar Hukum Internasional, Penculikan Presiden Venezuela oleh AS Jadi Ancaman Tatanan Global
6
Gus Mus: Umat Islam Bertanggung Jawab atas Baik Buruknya Indonesia
Terkini
Lihat Semua