Daerah

Bupati Rembang Ajak Nahdliyin Tiru Ketua PC LP Ma'arif dalam Berkidmah

Rabu, 15 Januari 2020 | 12:00 WIB

Bupati Rembang Ajak Nahdliyin Tiru Ketua PC LP Ma'arif dalam Berkidmah

Almaghfurlah KH Fadloli Mas'ud (Foto: NU Online/Asmui)

Rembang, NU Online
Bupati Rembang, Jawa Tengah, H Abdul Hafidz mengatakan, keberadaan Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif Nahdlatul Ulama (NU) Rembang tentu tidak dapat terlepas dari sosok kharismatik Almagfurllah KH Fadhloli Mas'ud (Mbah Fadloli). 
 
"Kiprahnya di dunia pendidikan NU dalam memotivasi warga NU untuk mendirikan  madrayah diniyah yang berbasis ahlussunnah waljamaah layak kita apresiasi. Bahkan sekolah formal swasta seperti MTs, MA, SMK yang berbasis NU di Rembang tidak lepas dari sosok yang sangat konsisten didunia pendidikan," ujarnya.
 
Hal itu disampaikan Bupati Rembang saat dirinya menghadiri acara haul ke-3 KH Fadloli Mas'ud yang digelar Sabtu (11/1) kemarin, di di Dukuh Paloh, Desa Tasikharjo Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang.
 
Hal tersebut yang menjadikan Bupati Rembang H Abdul Hafidz mengagumi sosok pendiri MTs, MA, dan SMK Walisongo yang berlokasi 
 
Meski sudah meninggal pada tahun 2016, menurut Abdul Hafidz, sosok pelopor berdirinya sekolah dan lembaga pendidikan Nahdlatul Ulama tersebut masih hangat dalam ingatan.
 
"Saya punya hubungan lahir batin dengan Mbah Fadloli. Ketika saya akan mendirikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) NU di Kecamatan Pamotan, Mbah Fadloli yang ikut memprakarsai," kata Bupati. 
 
Semasa hidupnya, Mbah Fadloli dikenal orang yang menyibukkan diri di dunia pendidikan. Ia mengajar di sekolah yang ia dirikan di MA Walisongo. Ia menolak menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) karena takut menyita waktunya mengajar di madrasah.
 
"Mbah Fadloli menolak jadi pegawai negeri, karena takut mengurangi waktunya mengajar di madrasah," cerita Wakil Ketua Majelis Wakil Cabang (MWC) LP Ma'arif Kecamatan Kaliori, Suyatman Hakim kepada NU Online, Selasa (14/1).
 
Saat tutup usia, mendiang KH Fadloli Mas'ud masih menjabat sebagai Ketua PC LP Ma'arif NU Rembang, Ketua Jami'yah Ahlith Thariqah Al-Mu'tabarah An-Nahdliyah (Jatman) Cabang Rembang, Komite Pendidikan Kabupaten Rembang, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Kaliori.
 
Kontributor: Ahmad Asmui
Editor: Abdul Muiz