PCNU Pringsewu Lampung Serahkan 1 Unit Ambulans untuk MWCNU Banyumas
Rabu, 26 Juli 2023 | 23:00 WIB
PCNU Pringsewu menyerahkan 1 unit ambulans kepada MWCNU Banyumas pada Rabu (26/7/2023). (Foto: NU Online/Faizin).
Pringsewu, NU Online
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pringsewu, Lampung melalui Lembaga Amil Zakat Infak Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) menyerahkan 1 unit mobil ambulans ke Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Banyumas. Penyerahan dilakukan oleh Wakil Ketua PCNU Pringsewu H Aqil Marsudi kepada Ketua MWCNU Banyumas H Munawar Kholil pada Rabu (26/7/2023).
Saat menyerahkan kendaraan tersebut, Marsudi berharap, ambulans yang diserahkan itu dapat memberi manfaat dan kemaslahatan bagi masyarakat di Kecamatan Banyumas khususnya dalam bidang kesehatan. Ia menjelaskan bahwa 1 unit ambulans tersebut nantinya akan melayani kebutuhan masyarakat Banyumas secara gratis.
“Dengan ini kami serahkan 1 unit ambulans NU Peduli Kemanusiaan kepada MWCNU Banyumas. Semoga ambulans ini membawa berkah dan manfaat bagi masyarakat,” katanya saat menyerahkan ambulans tersebut disaksikan para pengurus LAZISNU dan MWCNU Banyumas.
Lebih lanjut Marsudi mengatakan bahwa pengadaan kendaraan ambulans memang sudah menjadi program PCNU Pringsewu melalui LAZISNU yang ditargetkan seluruh MWCNU sebanyak 9 kecamatan bisa memilikinya. Saat ini sudah ada 6 unit ambulans yang dikelola oleh MWCNU yakni di Kecamatan Pringsewu, Ambarawa, Gadingrejo, Adiluwih, Pagelaran, dan Banyumas. Ada 3 kecamatan lagi yang akan terus diprogramkan yakni Sukoharjo, Pagelaran Utara, dan Pardasuka.
Keberadaan ambulans ini menurutnya sudah banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan untuk berobat ke fasilitas kesehatan ataupun mengantarkan jenazah bisa dilayani dengan gratis. Bukan hanya di dalam daerah, namun ambulans-ambulans ini juga memberikan pelayanan ke luar daerah.
“LAZISNU sebagai penopang operasional ambulans telah berkomitmen memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat dengan ambulans gratis ini. Semua adalah berkat keikhlasan dan kepercayaan donatur yang menyalurkan infak. Sedekah, dan zakatnya melalui LAZISNU,” ungkapnya pada acara yang digelar di Mushola Nurul Iman Desa Nusawungu, Banyumas ini..
Ia pun menyampaikan terima kasih kepada para donatur yang telah menyerahkan donasinya kepada LAZISNU termasuk ada beberapa warga masyarakat yang mewakafkan kendaraan ambulans ke LAZISNU. Ia menilai bahwa kepercayaan yang diberikan para donatur ini merupakan buah dari profesionalisme manajemen pengelolaan yang dilakukan oleh LAZISNU Pringsewu.
Terlebih dengan program Koin NU yang saat ini sudah berhasil dikelola oleh LAZISNU sampai dengan tingkat ranting atau desa. Puluhan ribu kotak telah terdistribusi ke masyarakat dan sudah mampu memaksimalkan milyaran potensi sedekah dan infak di Pringsewu.
“Terus pertahankan dan tingkatkan keberhasilan ini. Semoga senantiasa diridhoi oleh Allah swt,” pungkasnya.