Daerah

Pengurus Lembaga-lembaga PCNU Banyumas Dilantik

Kamis, 15 Maret 2018 | 15:30 WIB

Banyumas, NU Online 
Lembaga-lembaga di bawah naungan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Banyumas periode 2018-2023 dilantik oleh Ketua PCNU Ketua PCNU Banyumas Sabar Munanto di Aula Pesantren Al-Ittihad Purwokerto. 

Pengurus lembaga yang dilantik tersebut meliputi Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU), Lembaga Pendidikan Ma’arif, Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Lakpesdam), Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah (LAZISNU), Lembaga Bahtsul Masail (LBM), Lembaga Takmir Masjid (LTM), Lembaga Waqaf dan Pertanahan (LWP).

Kemudian Lajnah Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU), Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama (LPNU), Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU), Lembaga Kemaslahatan Keluarga (LKK), Lembaga Penyuluhan dan Bantuan Hukum (LPBH), Lajnah Ta'lif wan Nasyr (LTN), Lembaga Seni Budaya Muslimin Indonesia (Lesbumi), dan Rabithah Ma'ahid al Islamiyah (RMI).

Sebelumnya, PCNU Banyumas juga di melakukan peluncuran porgram Kartu Nahdlatul Ulama (Kartanu) yang menjadi salah satu program prioritas PCNU Banyumas periode sekarang. 

Peluncuran dilakukan Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj didampingi Rais Syuriyah PCNU Banyumas KH Mughni Labib, Sabar Munanto, serta beberapa pengurus lainnya. 

Sabar Munanto mengatakan, setelah dilantik pengurus lembaga-lembaga PCNU Banyumas diharapkan mampu mengkomunikasikan NU baik secara stuktural maupun kultural kepada masyarakat luas. 

"Lembaga-lembaga tersebut merupakan perangkat organisasi NU. Semoga semua pengurus bisa amanah dan bisa menjalankan tugas dengan baik," katanya. (Kifayatul Akhyar/Abdullah Alawi)


Terkait