Lampung, NU Online
Pimpinan Wilayah Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) menggelar Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil), Sabtu (8/2).
Rakerwil dihadiri oleh seluruh Pimpinan Cabang Pergunu se-Provinsi Lampung dilaksanakan di Wisma Universitas Lampung.
Wan Jamaludin, Wakil Ketua PWNU Lampung saat pembukaan Rakerwil mengatakan harapannya agar seluruh jajaran guru NU jangan pernah alergi terhadap fenomena perubahan yang selalu terjadi atas setiap kebijakan yang dikeluarkan Pemerintah.
Ia menyontohkan Hadratussyekh KH Hasyim Asy'ari yang sangat peduli dengan pendidikan, namun tidak alergi terhadap perubahan-perubahan yang terjadi. "Sehingga beliu mendirikan Nahdlatul Ulama untuk menjaga substansi dari pendidikan itu sendiri," katanya.
Wan Jamaluddin berharap sayogianya perubahan di dunia pendidikan akan menjadikan guru-guru NU lebih aktif dan berinovasi. Selain itu juga menjadi contoh bagi masyarakat.
Wan Jamaluddin berharap pada Rakerwil ini dapat menghasilkan program-program kerja yang berbobot. Guru NU juga agar dapat berkalaborasi, bersinergi mencari solusi-solusi dalam merespons perubahan-perubahan yang terjadi.
Ia mengajak para guru NU bersama-sama ikut menyukseskan Mukhtamar ke-34 NU yang akan digelar di Provinsi Lampung Oktober mendatang.
Sementara itu, Ketua Pergunu Lampung, Jamaluddin berharap kepada seluruh pengurus cabang agar dapat bersama-sama dan bahu-membahu ikut menyukseskan program kerja yang akan dihasilkan pada rapat kerja.
"Karena pekerjaan rumah Pergunu masih sangat banyak, di antaranya mengenai data keanggotan guru, kepengurusan anak cabang yang masih belum terbentuk, kesejahteraan dan perlindungan hukum guru yang belum sesuai harapan," katanya.
Jamaluddin Jamaluddin berharap pada tahun 2020 ini semua kepengurusan dari tingkat cabang sampai ranting dapat segera terwujud dan selalu bersinergi dengan pimpinan wilayah. Tujuannya agar program kerja yang dihasilkan pada Rakerwil dapat membawa manfaat dan berdampak positif bagi guru-guru NU dan pendidikan pada umumnya.
Ketua Panitia Rakerwil yang juga Sekretaris Pergunu Lampung Ihsan Mustofa, menyampaikan terselenggaranya Rakerwil ini tidak lepas atas kerja sama dari para pengurus dan semua pihak yang mendukung.
Ihsan juga menyampaikan bahwa hasil dari Rakerwil ini akan dibawa pada Rakernas keempat Pergunu pada 28 Februari sampai 1 Maret 2020
di Institut KH Abdul Chalim Pacet, Mojokerto, Jawa Timur.
Terkait pelaksanaan Rakernas di Jatim, Pergunu Lampung diagendakan mengirimkan rombongan satu bus yang terdiri dari jajaran Pimpinan Cabang dan Pimpinan Wilayah Pergunu se-Provinsi Lampung.
Editor: Kendi Setiawan