Uninus Masuk Jajaran Peringkat Universitas Terbaik di Kota Bandung
Sabtu, 7 Januari 2023 | 19:18 WIB
Universitas Islam Nusantara (Uninus) kembali menorehkan prestasi setelah baru-baru ini meraih Best universities in Bandung versi Edurank tahun 2022. (Foto: Uninus)
Bandung, NU Online
Universitas Islam Nusantara (Uninus) kembali menorehkan prestasi setelah baru-baru ini meraih Best universities in Bandung versi Edurank tahun 2022. Diantara perguruan tinggi negeri maupun swasta, Uninus terpilih menjadi kampus terbaik ke-8 di Kota Bandung.
Prestasi ini dilansir oleh situs Edurank https://edurank.org/geo/bandung/. Edurank sendiri adalah situs pemeringkatan berdasarkan reputasi, kinerja penelitian dan pengaruh alumni yang berpusat di Amerika Serikat.
Atas prestasi ini, Rektor Uninus Prof. Obi sapaan Obsatar Sinaga mengungkapkan rasa syukur atas raihan Uninus menjadi kampus unggul di Kota Bandung.
“Saya bersyukur segala upaya untuk memajukan Uninus diapresiasi oleh pihak luar. Edurank merupakan bentuk apresiasi kerja keras kita selama ini sehingga memberikan penilaian yang baik bagi Uninus,” ungkap Obsatar yang baru saja dilantik sebagai Rektor Uninus ini.
Prof. Obi menambahkan bahwa beberapa upaya melalui publikasi dan perbaikan di segala bidang sebenarnya bukan untuk tujuan dalam meraih perangkingan.
“Tetapi sebuah keniscayaan memperbaiki pelayanan bagi kerja mencerdaskan bangsa,” ungkapnya dalam keterangan tertulis yang diterima NU Online pada Sabtu (7/1/2023).
Ia berharap dengan prestasi ini, Uninus mampu terus mengembangkan diri dan menjadi universitas yang lebih unggul lagi. “Semoga Uninus terus dapat berkembang dalam segala aspek khususnya Tridarma Perguruan Tinggi. Insyallah Uninus Unggul, Maju dan Berkah,” pungkasnya.
Sebelumnya, Uninus Bandung juga meraih Anugerah Humas Diktiristek 2021 sebagai terbaik 1 untuk kategori 3 Besar Perguruan Tinggi Swasta Tingkat Wilayah 4 yang diberikan oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah IV Jawa Barat Banten.
Di bidang lain, Uninus juga mencatat prestasi di antaranya keberhasilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Uninus Footbals Club (UFC) Bandung meraih juara 1 pada turnamen futsal antar-perguruan tinggi yang diselenggarakan Universitas Parahiangan dan berlangsung di GOR ITB, Kota Bandung pada Senin (31/10/2022).
Pada turnamen yang diikuti 21 perguruan tinggi di Jawa Barat itu, UFC juga menggondol dua prestasi lain, yaitu sebagai pencetak gol terbanyak atas nama A Rahmat dan pemain terbaik atas nama Adis Fikri.
Editor: Muhammad Faizin