Warta

Peserta Kongres IPNU & IPPNU dari Luar Jawa Mulai Tiba di Lokasi

Kamis, 18 Juni 2009 | 13:46 WIB

Brebes, NU Online
Kongres Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri NU di Pesantren Al Hikmah, Brebes, Jawa Tengah, baru akan digelar Sabtu (20/6) nanti. Namun, sebagian peserta sudah berdatangan. Mereka umumnya merupakan peserta utusan dari pimpinan wilayah IPNU dan IPPNU dari luar Jawa.

Keterangan Panitia Pelaksana lokal, sebagian besar peserta telah hadir, datang Kalimantan, Sulawesi dan Papua. Sedangkan dari Jawa yang telah hadir kebanyakan dari daerah Jawa Timur.<>

Mereka sengaja datang lebih awal, karena menyesuaikan jadwal perjalanan kapal laut, sehingga harus mengikuti meski waktunya lebih lama. Disebutkan, untuk bisa menjangkau lokasi kegiatan, peserta dari Kalimantan harus menempuh perjalanan darat dan laut minimal 5 hari. Sedangkan di lokasi acara sekitar empat hari dan perjalanan pulang diperlukan waktu 5 hari lagi. Nyaris untuk bisa hadir di arena Kongres diperlukan waktu minimal 14 hari.

Untuk menyambut kedatangan Wakil Presiden Jusuf Kalla yang akan membuka Kongres, panitia lokal terus melakukan pembenahan, khususnya di arena pembukaan. Puluhan pekerja sejak pagi hari terus bekerja untuk mempersiapkan berbagai perlengkapan.

Sementara, untuk memeriahkan Kongres itu, panitia juga membuka pasar murah selama acara berlangsung dengan menyediakan berbagai kebutuhan peserta dan masyarakat sekitar, sehingga kegiatan kongres yang memanfaatkan hari libur sekolah dapat dijadikan arena hiburan khususnya bagi masyarakat sekitar pondok. (muiz)


Terkait