Sukabumi, NU Online
Dalam rangka mensyukuri peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat mengadakan berbagai perlombaan, salah satunya lomba memancing yang diberi nama Lomba Memancing Mania yang digelar, Sabtu (18/8) pagi.
Lomba memancing banyak didukung berbagai pihak. "Untuk lomba memancing mania kami panitia menerima bantuan dari H Budi Irawan. Beliau di PCNU Kabupaten Sukabumi menjabat sebagai Bendahara," kata Ahmad Sodiqin, pengurus LAZISNU Sukabumi dihubungi dari Jakarta, Sabtu (18/8) siang.
Ia menjelasakan dukungan H Budi Irawan dengan menyumbang ikan sebanyak 200 kilogram yang diletakkan di kolam arena lomba.
"Dan banyak lagi para donatur yang ingin menyukseskan dan memeriahkan acara perlombaan di lingkungan Kantor PCNU Kabupaten Sukabumi tersebut," imbuh Sodiqin.
Lomba mancing mania panitia menggunakan kolam ikan biasa, tetapi dengan membikin selokan yang terletak di samping kantor PCNU Sukabumi yang disulap menjadi kolam dengan cara dibendung di bagian hilirnya.
Sodiq mengatakan agenda lomba mancing dan lomba lainnya akan dijadikan kegiatan tahunan. "Semoga ke depannya acara seperti ini lebih meriah lagi," harapnya.
Lomba tersebut diikuti oleh lembaga, Banom, MWCNU serta dari masyarakat sekitar. Pemenang lomba mancing adalah dari LAZISNU Sukabumi karena perolehan ikan terbanyak mencapai lima kilogram. (Kendi Setiawan)