Warta

Hasyim Terpilih sebagai Presiden WCRP

Rabu, 30 Agustus 2006 | 15:49 WIB

Kyoto, NU Online
Dalam acara Konferensi Dunia Agama untuk Perdamaian (World Conference on Religion for Peace/WCRP) ke 8, Ketua Umum PBNU KH Hasyim Muzadi terpilih sebagai salah satu dari 9 presidennya. Sementara itu Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin menjadi salah satu presiden kehormatan dalam acara berlangsung di Kyoto Jepang, 25-29.

WCRP adalah organisasi lintas agama yang menghimpun tokoh-tokoh berbagai agama dari seluruh dunia dalam upaya mewujudkan perdamaian duni. Pada pertemuan di Kyoto, hadir 600-an tokoh dari 20 agama dari 100 negara di dunia. WCRP sendiri didirikan pada tahun 1970 dan saat ini berpusat di markas PBB New York.

<>

Beberapa program yang dijalankan adalah menghentikan perang, mengakhiri kemiskinan dan melindungi bumi. Mereka telah berupaya untuk membantu upaya rekonsiliasi di Irak, menjadi mediator dalam perang antar suku di Sierra Leone serta membantu jutaan anak yang terinfeksi virus HIV di Afrika.

Hasyim dipilih karena perannya dalam pengembangan perdamaian baik di tingkat nasional maupun internasional. PBNU telah menggelar International Conference of Islamic Scholar (ICIS)  pada tahun 2004 dan 2006 yang dihadiri peserta dari 53 negara. PBNU juga membantu resolusi konflik di Thailand Selatan.

Sayangnya Hasyim Muzadi yang juga Sekjen ICIS tersebut tidak dapat menghadiri pertemuan tersebut karena sedang berada di Makkah untuk umrah dan ke Jeddah untuk bertemu dengan sekjen Liga Muslim Dunia Dr. Abdullah Atturki untuk menindak lanjuti kerjasama pasca ICIS II. Beberapa sektor yang akan dilakukan adalah pendidikan, ekonomi, dakwah yang berorientasi untuk menemukan solusi terhadap permasalahan ummat. (mkf)