Jakarta, NU Online
Ketua Umum PBNU Dr. KH Said Aqil Siroj menyatakan tidak ada problem dengan pemerintah Arab Saudi. Ia siap menerima duta besar Saudi yang baru, menggantikan Abdurrahman Al-Khayyat yang berakhir masa tugasnya.
"Kami tidak ada masalah, kami juga akan menerima jika duta besar yang baru mau bersilaturahim," kata Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj usai bertemu tokoh lintas agama di kantor PBNU di Jakarta, kemarin.
<>
Terkait berita penolakan dirinya bertemu Duta Besar Abdurrahman Al Khayyat yang bermaksud berpamitan, Kang Said menyatakan hal itu hanya persoalan kesalahpahaman dan waktu yang tidak tepat.
"Sekali lagi PBNU tidak ada persoalan dengan pemerintah Arab Saudi," kata Kang Said yang mengenyam pendidikan di Universitas Ummul Qura, Mekkah.
Â
Redaktur: Hamzah Sahal
Â
Terpopuler
1
Meninggal Karena Kecelakaan Lalu Lintas, Apakah Syahid?
2
Menag Nasaruddin Umar akan Wajibkan Pramuka di Madrasah dan Pesantren
3
Hukum Quranic Song: Menggabungkan Musik dengan Ayat Al-Quran
4
Surat Al-‘Ashr: Jalan Menuju Kesuksesan Dunia dan Akhirat
5
Haul Ke-15 Gus Dur di Yogyakarta Jadi Momen Refleksi Kebijaksanaan dan Warisan Pemikiran untuk Bangsa
6
Mariam Ait Ahmed: Ulama Perempuan Pionir Dialog Antarbudaya
Terkini
Lihat Semua