Pengunjung peringatan haul atau satu tahun meninggalnya KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) membludak. Panitia telah menyediakan 10 ribu makanan yang dikemas dalam kotak dan akan diberikan pengunjung secara cuma-cuma.
Ketua pelaksana haul Gus Dur, Lukman Hakim mengatakan, ia memperkirakan pengunjung peringatan satu tahun meninggalnya Gus Dur mencapai 10 ribu orang. "Untuk itu kami juga menyediakan 10 ribu kotak snack," kata Lukman ketika ditemui di lokasi, Sabtu (18/12) malam sebelum acara puncak.
/>
Perkiraan Lukman itu berdasarkan acara-acara sebelumnya. Sudah begitu, alumni Pondok Pesantren Tebuireng yang tersebar di seluruh nusantara juga hadir dalam acara itu.
Sementara itu meski turunn hujan, hal itu tidak menyurutkan niat para peziarah. Dengan memakai penutup kepala dari plastik, pengunjung berbagai usia itu terus memadati pondok yang berada di Jalan Irian Jaya tersebut. Mereka tidak menghiraukan guyuran air hujan.
Acara tahlil dimulai pukul 19.30 WIB yang dipimpin oleh Ustad Hadliri, dari pondok Tebuireng. Tausyiah akan dibawakan Ketua Makmakah Konstitusi (MK), Mahfud MD. Sedangkan sambutan tuan rumah disampaikan oleh KH Salahudin Wahid atau Gus Solah dan Zanuba Arifah Chafsah alias Yeni Wahid.
"Kita semua berkumpul di Tebuireng," ujar Alisa Wahid, Kakak Yeni yang mengenakan pakaian seba putih. (sam)
Terpopuler
1
Ketum PBNU Respons Penetapan Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai Tersangka Korupsi Kuota Haji
2
Setahun Berjalan, JPPI Nilai Program MBG Berhasil Perburuk Kualitas Pendidikan
3
Laras Faizati Tolak Replik Jaksa karena Tak Berdasar Fakta, Harap Hakim Jatuhkan Vonis Bebas
4
Gus Mus: Umat Islam Bertanggung Jawab atas Baik Buruknya Indonesia
5
Langgar Hukum Internasional, Penculikan Presiden Venezuela oleh AS Jadi Ancaman Tatanan Global
6
Khutbah Jumat Bahasa Jawa: 5 Cekelan Utama kanggo Wong kang Amar Ma'ruf Nahi Munkar
Terkini
Lihat Semua