Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unusia Adakan Ujian Percobaan Masuk Pergurun Tinggi Negeri
Senin, 28 Maret 2022 | 12:00 WIB
Suasana Try Out Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk PTN (UTBK SBMPTN) di Auditorium Kampus Unusia Matraman Jakarta, Ahad (27/3/2022). (Foto: istimewa)
Jakarta, NU Online
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (FEB Unusia) menggelar Try Out Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk PTN (UTBK SBMPTN) di Auditorium Kampus Unusia Matraman Jakarta, Ahad (27/3/2022).
"Suasana pecah. Alhamdulillah, puluhan pelajar dan santri dari sekolah-sekolah dan madrasah se-Jabodetabek antusias hadir ikut Try Out ini dan tertarik dengan sejumlah keunggulan Unusia dan juga beasiswa yang ditawarkan Unusia," kataDekan FEB Unusia, Taufik Hidayadi.
Taufik menyatakan bahwa FEB Unusia sengaja menggelar Try Out UTBK ini untuk mengenalkan Kampus Unusia kepada para pelajar khususnya yang bersekolah di SMA-SMA sekitar Kampus Unusia.
"Alhamdulillah, tampak sejumlah siswa dari beberapa SMA negeri seperti SMA 8, 43, 79, 26, 37 dan lain-lain hadir. Kami memang ingin ekspansi dan mensosialisasikan Unusia kepada sekolah-sekolah di Jakarta dan juga tanpa melupakan captive market Unusia yaitu para santri di madrasah dan pesantren di Jabodetabek," tambahnya.
"Apalagi di Unusia ada ratusan kuota KIP Kuliah dari pemerintah yang menjamin seluruh pembiayaan kuliah, sehingga tidak ada alasan masyarakat tidak menguliahkan anaknya karena terkendala biaya," sambung Taufik.
Selain Try Out UTBK, dalam kesempatan tersebut, FEB Unusia juga mengadakan simulasi kuliah Program Studi (Prodi) Ekonomi Syariah dan Akuntansi guna mengenalkan manfaat kuliah di kedua prodi tersebut serta memberikan sejumlah doorprize yang menarik kepada sejumlah peserta yang antusias bertanya.
Sementara itu Founder Tim Edukasi Alumni UI Alfanny menyatakan bahwa Try Out UTBK tersebut sekaligus seleksi bagi peserta Program Intensif Sukses UTBK (PIS UTBK) yang diselenggarakan Rukun Raharja (Raja) dengan Tim Edukasi Alumni UI sebagai manajemen pelaksananya.
"Kami sampaikan terima kasih kepada Rukun Raharja yang memberikan kepercayaan kepada Tim Edukasi Alumni UI sehingga PIS UTBK ini bisa terlaksana di 6 kota yaitu Jambi, Cilegon, Jakarta, Kabupaten Bandung, Rembang dan Gresik. Ini bukti komitmen Raja terhadap pelajar kalangan menengah ke bawah yang tidak mampu ikut bimbel persiapan UTBK karena terkendala biaya," sambung Alfanny yang merupakan alumni Ilmu Sejarah UI.
Alfanny juga menyatakan apresiasi kepada Unusia yang telah bersedia bekerja sama dengan Tim Edukasi Alumni UI, khususnya kepada Rektor Unusia Juri Ardiantoro dan Dekan FEB Unusia Taufik Hidayadi.
"Insyaallah, Tim Edukasi Alumni UI mempunyai chemistry idealisme yang sama dengan Unusia yaitu ingin memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada para pelajar dan santri untuk mengenyam pendidikan tinggi yang berkualitas dan terjangkau oleh masyarakat luas," tandas Alfanny.
Editor: Kendi Setiawan