Jombang, NU Online
Innalillahi wa innailaihi rojiun. Keluarga besar Pondok Pesantren Tebuireng Kabupaten Jombang, Jawa Timur berduka, Cucu Hadratussyekh KH M Hasyim Asy'ari bernama Hj Lili Nailufari wafat.
Secara nasab, Hj Lilik Nailufari putri dari KH Abdul Karim Hasyim bin KH Muhammad Hasyim Asy'ari.
"Beliau (Hj Lilik) wafat tadi malam pukul 22.10 WIB di Jakarta," jelas Pengurus Pondok Pesantren Tebuireng, Ustaz Mufti Adli, Senin (30/8).
Menurutnya, pagi ini jenazah cucu Kiai Hasyim ini diberangkatkan dari Jakarta ke Pondok Pesantren Tebuireng untuk dimakamkan di makam keluarga besar Pesantren Tebuireng.
Di lokasi makam yang sama, juga bersemayam jenazah KH Wahid Hasyim, KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), KH Salahuddin Wahid, Nyai Nafiqoh dan tokoh-tokoh Tebuireng lainnya.
Ia menambahkan, menurut kabar yang diterima kalangan santri, rencana jenazah Hj Lilik akan disalatkan terlebih dahulu di masjid Tebuireng
"Rencananya dimakamkan satu kompleks dengan KH M Hasyim Asy'ari di Tebuireng," imbuhnya.
Hj Lilik merupakan putri kedua dari pasangan KH Abdul Karim Hasyim dengan Nyai Masykuroh. Saudara lainnya yaitu Muhammad Nasir, Muhammad Hasyim, dan Lilik Nafiqoh. Kiai Karim sendiri adalah pengasuh Tebuireng setelah era KH Wahid Hasyim.
"Nyai Lilik ini kakak dari Gus Cecep (KH Muhammad Natsir Karim), Pengasuh Pondok Pesantren Al-Karimiyah Tebuireng," jelas pemuda asal Mojokerto ini.
Menurut Mufti, sepanjang hidup Hj Lilik ia dikenal sebagai orang baik. Selainnya itu, Hj Lilik lebih banyak menetapnya di Ibu Kota (Jakarta) bersama keluarganya.
"Seringnya di Jakarta, jarang terlihat kalau di Pesantren Tebuireng," tandasnya.
Kontributor: Syarif Abdurrahman
Editor: Syamsul Arifin