Daerah

PCNU Tegal Sebutkan PR yang Harus Dibantu MWCNU

Rabu, 22 November 2017 | 12:25 WIB

Tegal, NU Online
Pengurus Majelis Wakil Cang Nahdlatul Ulama Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal masa khidmah 2017-2022 dengan kepemimpinan Ketua Tanfidiyah Satiyo dan Rais Syuriah KH Nawawi Ashari resmi dilantik PCNU Kabupaten Tegal, Ahad (19/11) di lapangan Barat Margasari, Tegal.

Pelantikan bertema “Meneguhkan Niat Menebar Manfaat untuk Kemaslahatan Umat” itu dipimpin Ketua PCNU Kabupaten Tegal H Akhmad Wasari didampingi Sekretaris PCNU H Nurkholis.

Ketua PCNU Kabupaten Tegal, H Ahmad Wasyari dalam sambutannya mengatakan, masih banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakan jajaran pengurus NU. Di antaranya mendukung program PCNU Kabupaten Tegal.

"Kita masih banyak PR. Untuk itu, Pengurus MWC NU diharapkan mendukung program PCNU seperti mendorong klinik menjadi rumah sakit NU tipe D dan juga mengembangkan STKIPNU," katanya.

Rais Syuriah MWCNU Kecamatan Margasari KH Nawawi Ashari menuturkan, ke depan Nahdlatul Ulama (NU) harus mendorong pada program program ekonomi keumatan.

"Siapa orangnya senang dengan NU dan ngurip-ngurip (menghidupkan) NU, nanti kelak di akhirat akan bersama kumpul dengan para ulama," ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Tegal Enthus Susmono yang hadir pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih kepada warga Nahdliyin yang telah mendukung program Pemkab Tegal, salah satunya mampu menutup tempat prostitusi di kabupaten Tegal. 
 
"Ke depan, Pemda, bersama dengan pihak terkait untuk memberantas penyakit masyarakat (pekat) lain seperti togel. Ini sesuai dengan keluhan masyarakat," ujarnya. (Hasan/Abdullah Alawi)


Terkait