Jakarta, NU Online
Harga emas batangan dari PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang dilaporkan melalui situs Logam Mulia, naik sebesar Rp5.000 pada Jumat pagi, mencapai Rp1.383.000 per gram. Pada hari sebelumnya, harga emas batangan berada pada level Rp1.378.000 per gram.
Pengamat Ekonomi Institut Pertanian Bogor (IPB) University, Jaenal Effendi menyebut bahwa emas salah satu investasi yang aman untuk masyarakat. Menurutnya, emas dikenal sebagai aset yang baik, yang nilainya cenderung naik saat nilai dolar AS menguat.
"Masyarakat dianjurkan untuk mengoleksi emas, yang biasanya kecenderungannya harga emas ini berpotensi naik seiring dengan penguatan dolar Amerika Serikat (AS). Nilainya pun akan nilai menanjak, seiring nilai dolar naik, nilai emas pun juga naik," katanya kepada NU Online, Jumat (5/7/2024).
Jaenal menegaskan bahwa dalam menghadapi melemahnya rupiah, penting bagi masyarakat untuk mengambil keputusan investasi dengan bijak. Langkah-langkah ini diharapkan dapat membantu Indonesia menjaga stabilitas ekonomi dan meningkatkan daya saingnya di tingkat internasional.
"Poinnya adalah diupayakan aset-aset kita yang lagi bekerja dengan kita ini. Emas misalnya, ketika dolar naik maka akan naik harganya atau pun di surat berharga tadi. Ini akan jadi investasi kebijakan investasi di tengah rupiah yang semakin melemah," katanya.
Harga Emas
Sementara itu, harga jual kembali (buyback) emas batangan pada hari yang sama adalah Rp1.251.000 per gram. Transaksi penjualan emas batangan kepada PT Antam Tbk di atas nominal Rp10 juta akan dikenai potongan pajak sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017.
Tarif PPh 22 untuk buyback adalah 1,5 persen bagi pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP, yang akan dipotong langsung dari nilai total buyback.
Berikut adalah harga pecahan emas batangan yang tercatat di Logam Mulia Antam pada hari Jumat:
- Harga emas 0,5 gram: Rp741.500
- Harga emas 1 gram: Rp1.383.000
- Harga emas 2 gram: Rp2.706.000
- Harga emas 3 gram: Rp4.034.000
- Harga emas 5 gram: Rp6.690.000
- Harga emas 10 gram: Rp13.325.000
- Harga emas 25 gram: Rp33.187.000
- Harga emas 50 gram: Rp66.295.000
- Harga emas 100 gram: Rp132.512.000
- Harga emas 250 gram: Rp331.015.000
- Harga emas 500 gram: Rp661.820.000
- Harga emas 1.000 gram: Rp1.323.600.000.
Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP. Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.