Nasional

Kami Kagum NU, Maka Kami Terbitkan Buku

Selasa, 24 April 2018 | 12:30 WIB

Jakarta, NU Online 
Penerbit Kanisius termasuk pihak yang menyimak peran NU di berbagai macam ranah kehidupan berbangsa dan bernegara. Peran itu tidak kecil karena NU kadang harus menjadi penengah dalam konflik. 

“Nah, kami yang bukan NU kan kagum,” ungkap Direktur Penerbit Kanisius Yogyakarta Romo Azis Mardopo SJ di Gedng PBNU, Jakarta, (10/4) lalu. 

Menurut dia, di berbagai situasi, NU selalu di depan untuk membela yang lemah, menjadi pihak yang tampil menyelesaikan di berbagai konflik-konflik.

“NU selalu tampil untuk rekonsiliasi,” katanya.

bentuk apresiasi dari sebuah penerbit, menurut Azis adalah menerbitkan buku tentang NU, malah lahirlah buku NU Penjaga NKRI yang diluncurkan di Gedung PBNU oleh NU Online.  

“Apa yang bisa kita buat untuk NU, kebetulan hari ulang tahunnya, buku ini sebagai kado,” lanjutnya.  

Ia menambahkan, Kanisius akan meminta penyusun buku tersebut, Iip D. Yahya, untuk melanjutkanny pada jilid-jilid selanjutnya. (Abdullah Alawi)


Terkait