Kudus, NU Online
Lembaga Kemaslahatan Keluarga Nahdlatul Ulama (LKKNU) Kabupaten Kudus, Jateng, mengadakan serangkaian kegiatan, di antarany bersifat sosial, pendidikan, dan seminar.
Kegiatan itu dilakukan dalam rangka memperingati harlah ke-34. LKKNU mengawali rangkaian peringatan harlahnya dengan acara pendidikan dan pelatihan bagi mahasiswa yang diadakan di Pendopo Wakil Bupati Kudus, Jumat-Ahad (280-30/10).
<>Pelatihan yang dibuka Wakil Bupati Kudus Budiyono ini diikuti 160 mahasiswa jurusan Sistimatika informatika Universitas Muria Kudus .
Ketua Panitia Harlah LKKNU Budiarso mengatakan memasuki usia ke-34 ini LKKNU Kudus akan selalu berikhtiar menciptakan keluarga maslahah sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang professional, kritis dan edukatif.
“ LKKNU juga memberikan bimbingan dan pembinaan masyarakat agar memiliki pengetahuan di segala aspek meliputi bidang social, agama, kesehatan dan pembangunan bangsa, yang pada akhirnya akan membawa kesejahteraan bagi masyarakat luas,” ujarnya .
Untuk mencapai kesejahateraan, katanya, LKKNU selalu mendorong dan memberi motivasi masyarakat melakukan kemaslahatan sendiri tanpa harus bergantung menunggu pemerintah.
“Karena masyarakat berhak punya kesejahteran yang pilihannya ditentukan sendiri oleh mereka, kita hanya memberi motivasi dan dorongan,” tutur Budiarso.
Oleh karena itu, tambah budiarso, pengetahuan sangat membantu masyarakat meningkatkan kualitas terhadap lingkungan, keluarga dan pendidikannya.
“Lingkungan,keluarga dan pendidikan harus terpenuhi secara seimbang sehingga kesejahteraan itu betul-betul terwujud optimal,”tegasnya.
Dalam pelatihan mahasiswa ini, Budiarso mengatakan peserta mampu mengaplikasikan ilmu dan teori kepada masyarakat.
“Ini sebagai upaya LKKNU dalam membaktikan dirinya dalam pendidikan yang nantinya mahasiswa mampu memberikan dorongan untuk kesejahteraan masyarakat,”ujarnya.
Selama dua hari kemarin peserta mendapat materi dari sejumlah tokoh , dosen UMK dan praktisi pendidikan . Di antaranya Mustasyar PCNU kudus Prof.Dr Muslim A Kadir menyampaikan materi monisme Agama dan Pluralisme beragama, Ketua Lakpesdam NU kudus Asyrofi Masyito memberikan motivasi pemuda masa depan.
Sedangkan Kapolres Kudus mengisi materi penyuluhan kamtibmas serta relawan KPBA NU Kudus memandu Out Bond di akhir kegiatan .
“Melalui pelatihan itu mahasiswa diharapkan menjadi agen perubahan yang mampu merubah masyarakat di sekitarnya menjadi masyarakat sejahtera,”harapnya.
Kegiatan lainnya, jelas budiarso , bertepatan hari raya Idul Adha nanti akan mengadakan penyembelihan dan pembagian hewan qurban bagi masyarakat , puncak harlah digelar seminar dan tasyakuran pada 7 desember 2011 mendatang bertepatan hari kelahiran LKKNU.
“Yang jelas, LKKNU Kudus akan selalu berupaya mewujudkan kemaslahatan yang memberi kemanfaatan bagi kepentingan umat,”pungkasnya singkat pada NU Online.
Redaktur : Hamzah Sahal
Kontributor : Qomarul Adib