Daerah

Kader IPNU-IPPNU Hendaknya Militan, Kreatif dan Kritis

Senin, 30 September 2019 | 12:45 WIB

Kader IPNU-IPPNU Hendaknya Militan, Kreatif dan Kritis

Pengurus Anak Cabang IPPNU usai dilantik di Wisma NU. (Foto: NU Online/Syaiful Alfuat)

Mojokerto, NU Online
Militan, kreatif, dan kritis sengaja dipilih sebagai tema oleh Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kota Mojokerto, Jawa Timur. Tema tersebut digunakan pada rangkaian pelantikan bersama bagi Pimpinan Anak Cabang IPNU dan IPPNU se-Kota Mojokerto, Ahad (29/9).
 
Zainul Arifin dalam sabutannya mengemukakan tiga pokok tema ini dipilih karena mengandung arti yang dalam. 
 
Yang pertama adalah militan. 
 
“Kami memilih militan karena kita mengadopsi karakter yang terbangun dari tentara nasional Indonesia. Memiliki daya, kekuatan dan tahan banting dari terpaan yang ada mendorong untuk IPNU IPPNU memiliki jiwa militan yang tinggi,” katanya.
 
Sedangkan kreatif dibutuhkan oleh pelajar IPNU IPPNU untuk cerdas dalam menyebarkan dakwah terkhusus Nahdlatul Ulama yang dikemas dengan kreatif.
 
“Tidak hanya melulu kegiatan-kegiatan yang monoton, melainkan dengan program-program yang luar biasa. Seperti halnya pelatihan desain, desain grafik, desain audio video maupun pelatihan website misalnya,” ungkap Zainul.
 
Yang terakhir adalah kritis. 
 
“Sebagai kader IPNU dan IPPNU, kami berharap jiwa kritis yang tinggi dipunyai oleh seluruh kader. Tidak mudah menerima berita-berita sembarangan, berita hoaks,” jelasnya. 
 
Menurutnya, kritis hendaknya ditempatkan dalam melihat sesuatu yang terjadi.
 
“Juga peka terhadap lingkungan sekitar dan tidak mudah menerima intervensi dari luar serta menerima arahan kepada kelompok-kelompok yang menjerumuskan,” katanya. 
 
Sedangkan Ustadz Andik selaku Sekretaris Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Prajuti Kulon memberikan semangat dan motivasi kepada IPNU IPPNU untuk menjadi kader yang kuat, ada jika dibutuhkan dan istikamah dalam mengabdi.
 
”Kalian akan menjadi pemimpin di masa yang akan datang. Maka mulai dari sekaranglah kalian belajar bagaimana memimpin dan berorganisasi,” pesannya.
 
Kepengurusan Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU dan IPPNU se-Kota Mojokerto dilantik secara bersama. Yaitu meliputi Kecamatan Kranggan, Magersari, dan Prajurit kulon. 
 
Pelantikan ini dihadiri Ketua PC IPNU dan Ketua PC IPPNU, Islachiyatul Asrofiyah. Acara dipusatkan di wisma NU Kota Mojokerto.
 
Kegiatan diiringi shalawat habsyi grup Ahbabul Mustofa Kecamatan Kranggan dengan dihadiri PC Fatayat NU, Dewan Alumni PC IPNU-IPPNU dan MWCNU seluruh Kota Mojokerto.
 
 
Pewarta: Syaiful Alfuat
Editor: Ibnu Nawawi