Daerah PROFIL

KH Cholisudin Yusa, Dermawan Posko Banjir NU

Selasa, 22 Januari 2013 | 07:03 WIB

Tangerang, NU Online
Sosok kyai NU KH Cholisudin Yusa, MA Ketua Yayasan Tebar Iman Tangerang Selatan sangat peka dan peduli ketika mendengar banjir melanda Banten khususnya di wilayah Kecamatn Kresek dan Gunung Kaler serta wilayah Serang yang berdekatan dengan Kabupaten Tangerang.<>

Ia langsung terjun ke lokasi (Ahad, 13/1) lalu dan bertemu dengan tokoh NU Banten KH. Ahmad Maimun Alie, MA guna berkoordinasi dalam rangka memberikan bantuan tahap I sebanyak 200 dus mie instan dan 10 dus sarden serta uang tunai sebesar Rp. 1.000.000 (satu juta rupiah).

Tidak hanya sampai di situ, selang satu minggu kemudian, mendengar Posko NU masih banyak kebutuhan yang diperlukan untuk korban banjir, pada hari Ahad (20/1) ia kembali datang ke Posko NU untuk memberikan bantuan tahap II berupa 1 ton beras untuk diberikan kepada warga korban banjir di sekitar kecamatan Kresek.

Para relawan Posko NU sangat menyambut gembira terutama para korban banjir begitu mendapatkan bantuan yang sangat dinanti. 



Redaktur    : A. Khoirul Anam
Kontributor: Abdul Basit