Kompetisi Menghafal Biografi KH Hasyim Asy’ari Warnai Hari Santri di Pringsewu
Senin, 21 September 2020 | 10:15 WIB
Muhammad Faizin
Kontributor
Pringsewu, NU Online
Pandemi Covid-19 tidak menyurutkan semangat para santri di Kabupaten Pringsewu, Lampung untuk menyongsong Hari Santri 2020. Berbagai kompetisi online dilaksanakan pada Hari Santri yang sudah memasuki tahun keenamnya sejak ditetapkan oleh Presiden Jokowi pada 2015. Di antara kompetisi yang baru dan cukup unik adalah Kompetisi Menghafal Biografi KH Hasyim Asy’ari dan Resolusi Jihad.
“Lomba ini penting dan bermanfaat sekali dalam rangka mengingatkan kembali perjuangan Hadratussyekh KH Hasyim Asy’ari selaku Muassis Nahdlatul Ulama sekaligus meneruskan sejarah yang tak boleh hilang kepada para generasi penerus bangsa,” kata Mustangin, koordinator lomba tersebut kepada NU Online, Senin (21/9).
Kompetisi ini menurutnya dilakukan secara online. Para peserta membuat video seperti pidato yang berisi tentang Biografi KH Hasyim Asy’ari sekaligus Resolusi Jihad kemudian dikirimkan ke panitia. Para peserta tidak dibatasi umur untuk bisa mengikuti lomba yang berhadiah total jutaan Rupiah ini.
Di antara ketentuan yang harus dilakukan oleh peserta adalah mengirimkan hasil videonya ke panitia paling lambat 10 Oktober 2020. Selain itu untuk menambah kualitas pidato hafalan tersebut, peserta bisa mengenakan kostum yang mendukung seperti berpakaian ala KH Hasyim Asy’ari ataupun para pejuang kemerdekaan.
“Untuk teks biografi KH Hasyim Asy’ari, para peserta menggunakan teks yang sudah disediakan panitia dan bisa diunduh di laman resmi PCNU Pringsewu di www.nupringsewu.or.id ,” jelasnya.
Kompetisi ini nantinya akan memilih lima besar dengan nilai tertinggi dan akan masuk ke babak grand final yang dilakukan secara langsung di depan para dewan juri. “Lima peserta harus tampil kembali dengan penampilan terbaik di depan juri dan akan disiarkan langsung dari Studio LTNNU Pringsewu yang berada di Lantai 3 Gedung NU Pringsewu,” tambah Mustangin.
Di antara kriteria yang akan dinilai oleh panitia meliputi penampilan dan ekspresi dalam menyampaikan hafalan tersebut. Bagi yang ingin mendapatkan informasi lebih jelas tentang kompetisi bertemakan “Dengan Semangat Hari Santri 2020, Kita Wujudkan Generasi Milenial Berkepribadian Aswaja" ini bisa menghubungi panitia di nomor HP 081369703433 (Mustangin).
Pewarta: Muhammad Faizin
Editor: Kendi Setiawan
Terpopuler
1
Ustadz Maulana di PBNU: Saya Terharu dan Berasa Pulang ke Rumah
2
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
3
Khutbah Jumat: Menggapai Ridha Allah dengan Berbuat Baik Kepada Sesama
4
Puluhan Alumni Ma’had Aly Lolos Seleksi CPNS 2024
5
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
6
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
Terkini
Lihat Semua