PWNU DKI Jakarta Berbagi Makanan untuk Pasien Isoman Covid-19
Sabtu, 31 Juli 2021 | 00:00 WIB
Dapur Umum NU Peduli Isoman Covid-19 Zona Taparing ini sudah berjalan empat hari dari sepuluh hari yang direncanakan.
Rakhmad Zailani Kiki
Kolomnis
Jakarta, NU Online
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta terus mengambil bagian untuk menolong warga Jakarta yang mengalami kesulitan dalam melakukan isolasi mandiri atau isoman. PWNU DKI Jakarta mengadakan rumah isoman dan dapur umum untuk memberikan makanan kepada pasien isoman.
PWNU DKI Jakarta menamainya Gerakan NU Peduli Isoman Covid-19 yang merupakan bagian dari Resolusi Jihad Kemanusiaan PWNU DKI Jakarta.
“Setiap hari, melalui dapur umum, PWNU DKI Jakarta memberikan 2.500 makanan kepada pasien isoman di berbagai tempat di Jakarta, salah satunya dapur umum di Kampung Muka, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara ini,” kata Ketua PWNU DKI Jakarta KH Samsul Ma`arif ketika mengunjungi Dapur Umum NU Peduli Isoman Covid-19 di Kampung Muka, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (31/7).
Dapur Umum NU Peduli Isoman Covid-19 Zona Taparing ini sudah berjalan empat hari dari sepuluh hari yang direncanakan.
Kiai Samsul Ma`arif menjelaskan, antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk bergabung dengan PWNU DKI Jakarta dalam melakukan upaya membantu kesulitan para pasien Covid-19; bukan hanya dari kalangan muslim, tetapi juga dari kalangan nonmuslim.
Bahkan ada seorang nonmuslim menyumbangkan uangnya sampai setengah miliar rupiah ke PWNU DKI Jakarta untuk gerakan rumah isoman dan dapur umum isoman NU DKI Jakarta ini. Sumbangan dari masyarakat ini dimasukkan dalam rekening bank LAZISNU PWNU DKI Jakarta.
“Gerakan NU Peduli Isoman Covid-19 akan terus dilakukan oleh PWNU DKI Jakarta yang melibatkan semua SDM yang ada di NU DKI Jakarta, baik pengurus harian, pengurus lembaga dan badan otonom. Untuk dapur umum ini dikoordinir oleh Fatayat NU bersama Muslimat NU. Ini merupakan jihad kemanusiaan yang ketika orang menjaga jarak, stay at home, justru NU berada di lapangan langsung untuk membantu pasien Covid-19. Karenanya, program dan kegiatan NU DKI Jakarta ini mendapat apresiasi dari banyak kalangan, termasuk dari Gubernur DKI Jakarta, Bapak Anies Baswedan,” kata Kiai Samsul Ma`arif.
Kontributor: Rakhmad Zailani Kiki
Redaktur: Alhafiz Kurniawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua