Pamekasan, NU Online
Jalan raya di daerah pantai utara (pantuta) di Kabupaten Pamekasan Jawa Timur disesaki ribuan warga nahdliyin, Jumat (6/4).
Mereka tapak tilas ke Lapangan Waru guna memeriahkan Harlah Ke-95 Nahdlatul Ulama.
"Kami sangat bersyukur dan takjub dengan antusiasme warga nahdliyin dalam menyambut Harlah NU, Sabtu malam nanti yang merupakan puncak harlah, Insyaallah yang hadir lebih banyak lagi," terang Ketua PAC GP Ansor Waru, Syafiuddin, yang turut turun jalan.
Diterangkan, massa yang tumpah hingga puluhan kilometer itu, tidak lepas dari kesadaran diri mereka mengekspresikan kecintaan pada NU. Apalagi, NU di daerah pantura sempat vakum beberapa tahun sebelumnya.
"Selama ini ada saja NU di pantura diragukan, kita bisa lihat sendiri kekompakan mereka dalam mengikuti pawai, mereka menyemut dan rela mengeluarkan tenaga, waktu, dan hingga swadaya dana," tegas Syafiuddin.
Rangkaian pra Harlah NU di Kabupaten Pamekasan berlangsung lebih dari sebulan. Ragam kegiatan digelar, mulai dari ziarah maqbarah, seminar nasional, varian lomba, khatmil qur'an, dan sebagainya.
Puncaknya nanti pada Sabtu (7/4) malam di Lapangan Waru Barat Kabupaten Pamekasan, sebelah utaranya Masjid Jamik Waru. Panitia mengemasnya dalam bentuk pengajian akbar dengan penceramah Ketua PCNU Jember, KH Abdullah Syamsul Arifin. (Hairul Anam/Muiz)