Daerah HARLAH KE-73 MUSLIMAT NU

Rombongan Sumenep Terlecut Usai Hadiri Harlah Muslimat NU di GBK

Selasa, 29 Januari 2019 | 01:45 WIB

Sumenep, NU Online 
Peringtatan hari lahir atau Harlah ke-73 Muslimat Nahdlatul Ulama telah usai diselenggarakan. Semangat yang digelorakan di stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, dengan sekian rangkaian acara dan capaian prestasi yang ada, tentu memberikan kobaran semangat bagi seluruh peserta yang hadir. 

Hal tersebut juga dirasakan sejumlah anggota rombongan, termasuk Pengurus Cabang (PC) Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Sumenep, Jawa Timur. 

"Bangsa ini amat bahagia dengan hadirnya ibu-ibu Muslimat NU yang gegap gempita, penuh heroik meneriakkan kecintaanya terhadap NU, NKRI dan bangsa," kata Muhammad Sholeh, Senin (28/1). 

Dalam pandangan Koordinator Bidang Organisasi PC Pergunu Sumenep ini, makna solidaritas yang dijunjung tinggi dalam acara tersebut menjadi tumpuan penting bagi kader NU dalam berorganisasi, bermasyarakat dan bernegara. 

"Solidaritas dalam berbangsa ini, harus terus menjadi pijakaan kokoh seluruh kader NU, untuk menjunjung tinggi dan mewujudkan amanah hubbul wathan minal iman atau cinta tanah air adalah sebagian dari iman," terang Muhammad Sholeh.

Menurutnya, ada makna yang layak terus dijaga terutama semangat para perempuan yang terhimpun dalam Muslimat NU untuk menjadi inspirasi bagi seluruh kader NU. 

"Militansi serta peran aktif kader NU, dan guru tidak boleh surut untuk terus menularkan makna pentingnya menjaga solidaritas kepada para anak didik di berbagai lembaga pendidikan," jelasnya.

Perasaan serupa disampaikan kader dari Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) yang menyatakan bahagia, terharu dan bangga menjadi kader NU. "Nyatanya kami tidak sendiri, karena di luar sana, ada ribuan, bahkan jutaaan kader NU yang siap membela NU dan menjaga NKRI serta Pancasila,"  kata Maysaroh, santri Pondok Pesantren Aqidah Usymuni, Tarate. 

Rombongan terdiri dari Muslimat NU, Pergunu, dan IPPNU. Mereka tiba kembali dari GBK di Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Sumenep Senin (281) pagi. (Masjudi/Kendi Setiawan)