Jember, NU Online
Achmad Fathor Rosyid, namanya. Nahdliyin Jember patut berbangga pada sosok muda yang satu ini. Pasalnya, Sekretaris LAZISNU Jember ini merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang terpilih untuk mengikuti program PROM Summer School for PhD Student di Wroclaw University of Economics, Polandia. Ia berhasil menyisihkan puluhan dosen dari penjuru tanah air berkat proposal penelitiannya yang sedang dipersiapkan untuk disertasi program doctoral di Pascasarjana Ilmu Administrasi Universitas Jember. Di Polandia, Rosyid akan berbaur dengan 17 peneliti dari 17 negara yang lolos seleksi mendapat beasiswa dari Wroclaw University of Economics Polandia yang bekerjasama dengan European Union tersebut.
“Alhamdulillah, saya lolos. Akan saya pergunakan ajang tersebut untuk memperkenalkan Islam wasathiyah (moderat), Islam Nusantara di Eropa sana,” tukasnya di sela-sela pelepasannya di gedung Fakultas Dakwah IAIN Jember, Kamis (11/7).
Menurut Rosyid, proposal penelitiannya tentang konsep kepemimpinan spiritual pesantren dalam membangun dan mengenalkan nilai-nilai Islam, di mata tim seleksi cukup menarik. Nilai-nilai Islam moderat yang mampu dikolaborasikan secara positif dalam membangun budaya organisasi dengan kondisi kekinian di Indonesia, merupakan point tersendiri.
”Para kiai dan pengasuh pesantren banyak yang berhasil mewarnai Islam di Indonesia menjadi budaya yang moderat, tidak kaku, tidak ekstrem dan tidak gampang menyalahkan ataupun menghakimi seseorang dengan hukum agama yang menakutkan. Mereka sepertinya cukup tertarik dengan kajian penelitian ini,” paparnya.
Hal tersebut agak berseberangan dengan pandangan umum orang Barat terkait nilai-nilai yang terkandung dalam ajaran Islam, yang terkesan intoleran dan penuh kekerasan sebagaimana yang sering mereka lihat di negara-negara Timur Tengah.
”Karena itu, program ini juga akan saya jadikan sarana untuk mengenalkan Islam Nusantara yang ramah dan mengedepankan konsep rahmatan lil alamin,” ujarnya.
Dosen Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (Prodi PMI) Fakultas Dakwah IAIN Jember itu beragkat hari ini (Jumat, 12/7) melalui bandara internasional Ngurah Rai, Bali. Pria asal Ajung ini akan berada di Polandia selama satu setengah bulan kedepan untuk mengikuti program tersebut. (Aryudi AR)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
Rohaniawan Muslim dan Akselerasi Penyebaran Islam di Amerika
Terkini
Lihat Semua