Terdampak Banjir, Pesantren ini Terima Bantuan Sembako dari Muslimat NU Pringsewu
Senin, 18 Januari 2021 | 00:01 WIB
Muhammad Faizin
Kontributor
Pringsewu, NU Online
Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Pringsewu, Lampung kembali menyalurkan bantuan paket sembako untuk para korban banjir bandang di Kecamatan Pardasuka pada Sabtu (16/1). Pada penyaluran tahap kedua ini, Muslimat menyalurkan sebanyak 150 paket sembako yang merupakan penggalangan dari para pengurus dan anggota Muslimat.
“Alhamdulillah kita bisa salurkan lagi paket sembako sebanyak 150 paket. Dan besok masih akan menyusul bantuan lainnya,” kata Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Pringsewu Hj Ani Fitriani kepada NU Online.
Pada penyaluran tahap kedua ini, tim penyaluran dibantu oleh para anggota badan otonom NU di antaranya anggota Banser dan para pelajar yang tergabung dalam Ikatan Pelajar NU (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri NU (IPPNU) Kabupaten pringsewu.
Paket Bantuan ini di antaranya disalurkan kepada para santri di Pesantren Tarbiyatul Aulad Sukaherang Desa Kedaung yang lokasi pesantrennya terdampak banjir dan terisolir. Selain itu, warga masyarakat di sekitar pesantren juga mendapatkan bantuan yang diantar langsung oleh para anggota tim penyalur bantuan.
“Kami atas nama Pesantren Tarbiyatul Aulad Sukaherang Desa Kedaung Pardasuka menyampaikan ribuan terimakasih kepada pengurus NU dan Muslimat yang telah memberikan bantuan logistik kepada kami yang terkena bencana banjir. Semoga yang dibantukan menjadi amal ibadah,” kata Pengasuh Pesantren, Ustaz Sofyan Hadi.
Sebelumnya, Muslimat NU Pringsewu dan badan otonom serta lembaga NU juga silih berganti telah menyalurkan bantuan pada korban banjir bandang yang menyapu sejumlah desa yakni Tanjung Rusia, Kedaung, Tanjung Rusia Timur, Suka Negeri, Pardasuka Induk, dan Selapan ini.
Perabot rumah tangga dan ratusan paket sembako sudah didistribusikan saat tahap pertama bantuan pada Ahad (10/1). Selain bantuan logistik, aksi kemanusiaan pun dilakukan oleh para anggota Banser dengan melakukan penyelamatan dan perbaikan rumah-rumah warga khususnya yang berada di pinggir sungai.
Kiprah NU Peduli banjir di Pardasuka ini pun mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Secara khusus, Camat Pardasukan Titik Puji Lestari menyampaikan terima kasih kepada Keluarga Besar NU Kabupaten Pringsewu yang telah ikut serta membantu warganya yang terkena banjir.
“Terima kasih LAZISNU dan Muslimat NU Kabupaten Pringsewu,” ungkapnya saat ikut mendampingi penyaluran bantuan perabot rumah tangga dari LAZISNU dan Muslimat NU Pringsewu bagi salah satu tokoh agama di Desa Kedaung, Ahad (10/1).
Pewarta: Muhammad Faizin
Editor: Aryudi AR
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
250 Santri Ikuti OSN Zona Jateng-DIY di Temanggung Jelang 100 Tahun Pesantren Al-Falah Ploso
Terkini
Lihat Semua