Nasional TWEET TASAWUF

KH Luqman Hakim Jelaskan Pentingnya Jadi Manusia Bermanfaat

Senin, 8 Oktober 2018 | 01:00 WIB

KH Luqman Hakim Jelaskan Pentingnya Jadi Manusia Bermanfaat

KH M. Luqman Hakim (istimewa)

Jakarta, NU Online
Pengasuh Pondok Pesantren Raudhatul Muhibbin Caringin, Bogor, Jawa Barat KH M. Luqman Hakim mengatakan bahwa Nabi Muhammad SAW menghendaki umatnya agar menjadi manusia berguna atau bermanfaat. Karena manfaat akan membawa dan mendatangkan keberkahan.

Kiai Luqman mengutip Nabi bahwa Nabi SAW bersabda, "Sebaik-baik manusia yang berguna bagi manusia lain." 

“Apakah tenaga kita, harta, tahta, pikiran, pengetahuan, doa, cahaya, dan perilaku kita sudah bermanfaat buat orang lain?” tanyanya dikutip NU Online, Senin (8/10) lewat akun twitternya.

Jika apa pun yang dimiliki oleh manusia bermanfaat atau berguna bagi orang lain, maka itu dinamakan barokah. Barokah ini menurutnya, akan mendekatkan manusia dengan Tuhannya.

“Jika manfaat, itu namanya barokah. Jika barokah pasti semakin dekat pada dan memandang-Nya,” jelas Direktur Sufi Center Jakarta ini.

Kiai Luqman juga mengutip Al-Qur’an bahwa, “Sesungguhnya telah ada dalam(diri) Rasul itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu), bagi orang yang mengharap Allah dan (kedatangan) hari akhir dan dia banyak berdzikir Allah.” (Al-Ahzab: 21)

“Ayat ini tentang adab meneladani Rasul SAW jangan menyimpang dari tiga motivasi di atas,” tandas Kiai Luqman. (Fathoni)