PBNU Bagikan Sembako pada Karyawan
NU Online · Jumat, 20 Juli 2012 | 12:05 WIB
Jakarta, NU Online
PBNU menyumbangakan sembilan bahan pokok (Sembako) kepada 60 karyawan yang berkhidmah di gedung yang diresmikan pada tahun 2000 oleh KH Abdurahman Wahid tersebut, pada Jumat sore, (20/7) di gedung PBNU.<>
Sumbangan itu disampaikan secara simbolis oleh Sekretaris Jenderal PBNU H Marsudi Syuhud didampingi Bendahara Umum H Bina Suhendra kepada sejumlah karyawan.
“Sumbangan ini sebagai bekal untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari selama puasa Ramadhan. Semoga berkah,” ujarnya. Menurut H. Bina Suhendra, sumbangan ini diberikan setiap tahun. “Tahun ini, alhamdulillah lebih besar dari tahun kemarin,” ujarnya.
Sembako yang diberikan kepada karyawan itu adalah beras, minyak, gula, kecap, kopi, teh, sirop, biskuit, mie, kurma. Kemudian PBNU melalui kedua pengurus tersebut mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa tahun 1433 H, yang jatuh pada Sabtu (21/7), kepada seluruh karyawan PBNU.
Redaktur: Mukafi Niam
Penulis: Abdullah Alawi
Terpopuler
1
Ketum PBNU Respons Penetapan Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai Tersangka Korupsi Kuota Haji
2
Setahun Berjalan, JPPI Nilai Program MBG Berhasil Perburuk Kualitas Pendidikan
3
Bolehkah Janda Menikah Tanpa Wali? Ini Penjelasan Ulama Fiqih
4
Laras Faizati Tolak Replik Jaksa karena Tak Berdasar Fakta, Harap Hakim Jatuhkan Vonis Bebas
5
Langgar Hukum Internasional, Penculikan Presiden Venezuela oleh AS Jadi Ancaman Tatanan Global
6
Gus Mus: Umat Islam Bertanggung Jawab atas Baik Buruknya Indonesia
Terkini
Lihat Semua