Syarif Abdurrahman
Kontributor
Yogyakarta, NU Online
Jamaah Maiyah berduka. Salah satu tokoh sentralnya yaitu KH Ahmad Muzzammil wafat, Kamis 27 Mei 2021 dinihari.
Kiai yang juga Pengasuh Pondok Pesantren Rohmatul Umam Kretek, Bantul, Yogyakarta ini dikenal akrab dengan budayawan Emha Ainun Najib atau Cak Nun.
Menurut salah satu santri Kiai Muzammil bernama Raihan mengatakan kepergian gurunya mengagetkan banyak orang. Baginya, sosok sang guru adalah orang yang cerdas.
Kiai Muzammil berasal dari pulau Madura dan merupakan alumni Ma'had Aly Situbondo angkatan pertama.
"Beliau wafat dini hari. Beliau sosok yang baik dan cerdas," katanya, Kamis (27/5) pagi.
Sementara itu, Dosen Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang Ustadz Amien Zein menambahkan bahwa sosok Kiai Muzammil adalah penghubung antara Kiai Salahuddin Wahid dan Emha Ainun Najib (Cak Nun).
"Selama saya mendampingi Kiai Salahuddin Wahid, sosok Kiai Muzammil ini adalah penghubung antara Tebuireng dan Cak Nun," tutupnya.
Kontributor: Syarif Abdurrahman
Editor: Kendi Setiawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua