Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo melantik rektor Institute Islam Al-Quran (IIQ) Jakarta, Rabu (3/3). Fauzi melantik Ahsin Sakho Muhammad sebagai rektor IIQ periode 2010 hingga 2014.
“Saya berharap dengan dipilih kembali Ahsin sebagai rektor baru, dirinya dapat lebih memajukan IIQ,” kata Fauzi. Ia pun mengatakan dalam pelantikan ini, seluruh jajaran sivitas akademika harus dapat mendukung kinerja rektor baru, sehingga kampus ilmu Al-Quran yang telah berdiri daru tahun 1977 itu, bisa menghasilkan sarjana-sarjana yang lebih baik lagi.<>
Fauzi mengakui, fasilitas penunjang merupakan hal yang penting dalam kelancaran suatu proses belajar mengajar. Oleh karena itu, dalam kesempatan tersebut, Fauzi juga berjanji pihaknya akan menyumbangkan dua unit bus, sebagai sarana operasionalisasi kampus. Ia mengatakan akan berusaha memperbaiki perpustakaan IIQ yang selama ini memang tidak lengkap.
"Tidak ada institusi pendidikan yang berkualitas tanpa memiliki perpustakaan yang baik," tegas Fauzi seperti dilansir Republika Online.
Selain melantik rektor, dalam kesempatan yang sama Fauzi juga melantik sejumlah Pembantu Rektor, Kepala Biro Administrasi Umum dan Keuangan (AUK), serta Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan. (min)
Terpopuler
1
Ketum PBNU Respons Penetapan Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai Tersangka Korupsi Kuota Haji
2
Setahun Berjalan, JPPI Nilai Program MBG Berhasil Perburuk Kualitas Pendidikan
3
Laras Faizati Tolak Replik Jaksa karena Tak Berdasar Fakta, Harap Hakim Jatuhkan Vonis Bebas
4
Gus Mus: Umat Islam Bertanggung Jawab atas Baik Buruknya Indonesia
5
Langgar Hukum Internasional, Penculikan Presiden Venezuela oleh AS Jadi Ancaman Tatanan Global
6
Khutbah Jumat Bahasa Jawa: 5 Cekelan Utama kanggo Wong kang Amar Ma'ruf Nahi Munkar
Terkini
Lihat Semua