Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) sedang menggalakkan program pendidikan luar sekolah (PLS) dalam bentuk pelatihan kecakapan hidup (life skill). Kegiatan itu dimaksudkan untuk memberikan bekal kepada generasi muda, terutama remaja putrinya agar terampil dan mandiri.
Demikian dalam rilis pers yang Pimpinan Wilayah IPPNU Jawa Tengah. Senin (14/1), PW IPPNU Jawa Tengah mengadakan acara pembukaan pelatihan kecakapan hidup (life skill ) dan seminar kewirausahaan dengan tema "Membangun motivasi wirausaha kalangan muda", bertempat di aula BPPLSP Regional III Jateng Ungaran.<>
Seminar kewirausahaan ini menghadirkan 3 narasumber yaitu motivator usaha Drs. Bambang Nugroho, Dr.Tripuji dari Balatkop dan UKM Jateng, Saadatul Abadiyah,S.Ag alumni IPPNU yang telah sukses dalam wirausaha.
Sementara untuk pelatihan life skill dilaksanakan selama satu setengah bulan dimulai tanggal 15 Januari - 16 Februari 2008, bertempat di gedung NU Ungaran, diikuti 24 peserta yang diambilkan dari remaja yang putus sekolah.
Kegiatan pelatihan ini meliputi kegiatan membuat payet, sulam pita dan daur ulang enceng gondok. Tujuan dari kegiatan ini memberi pelatihan para generasi muda agar terampil dan mampu mandiri untuk menjadi seorang enterpreneur serta meningkatkan kompetensi wirausaha baik kompetensi berprestasi, komptensi memimpin dan kompetensi merencanakan.
Ketua Pengurus Pusat IPPNU Wafa Patria Umma kepada NU Online di Jakarta mengatakan, program PLS atau pelatihan life skill lainnya akan diadakan di Bengkulu yang dimulai pada 27 Januari nanti. Program serupa juga akan diadakan di Jawa Timur pada Februari 2008. Pelatihan didukung oleh Departemen Pendidikan Nasional (Diknas).
"Kita fokus pada pemberdayaan anak-anak muda, terutama remaja puterinya. Sebelumnya diadakan pemetaan live skill yang dibutuhkan jadi tiap-tiap daerah nanti berbeda materi pelatihannya," kata Wafa. (yun/nam)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua