Tasikmalaya, NU Online
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) Surya Dharma Ali mengatakan, pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat melalui berbagai program pembangunan.
Untuk itu pemerintah menggulirkan tiga program, yakni program Pemberdayaan Perekonomian Masyarakat Pondok Pesantren, Program Perempuan Keluarga Sejahtera dan Program Pemberdayaan Produktif Koperasi Usaha Mikro (P3KUM), katanya Minggu malam di Tasikmalaya.
<>Menurut Menkop dan UKM Surya Dharma Ali, program pemberdayaan perenomian masyarakat di pondok perantren sangat cocok di kembangkan dalam pesantren, dan pemberdayaannya harus dibentuk dengan usaha dalam bidang koperasi.
Dikatakannya, pesantren bukan hanya sebagai tempat menimba ilmu agama, tetapi bisa menjadi pusat pembangunan yang dapat meningkatkan perekonomi masyarakat.
Banyak usaha koperasi yang bisa dikembangkan di Tasikmalaya seperti usaha perbengkelan, pertanian, perkebunan, dan usaha-usaha lainnya, katanya. (ant/nen)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
250 Santri Ikuti OSN Zona Jateng-DIY di Temanggung Jelang 100 Tahun Pesantren Al-Falah Ploso
6
Cerita Rayhan, Anak 6 Tahun Juara 1 MHN Aqidatul Awam OSN Zona Jateng-DIY
Terkini
Lihat Semua