Pemuda Muslim London Gelar Promosi Islam Jalanan
NU Online · Sabtu, 7 Agustus 2010 | 07:30 WIB
Sebagai bagian dari kampanye memperkenalkan Islam di Inggris, kelompok remaja yang menamakan diri The South Wimbledon Muslim Girls Youth Group, bakal mengadakan roadshow Ramadhan di salah satu kawasan pusat kota, Morden Road, Wimbledon.
Adapun tujuan dari roadshow dimaksudkan untuk memberikan informasi kepada publik tentang bulan Ramadhan. Kelompok remaja itu nantinya bakal singgah di Civic Center pada Senin (10/8), yakni kawasan dimana layanan publik dan pusat aktivitas masyarakat itu bertempat.<>
Di lokasi itu mereka bakal memperkenalkan makanan tradisional khas ramadhan yang berasal dari India, Pakistan dan Bangladesh. Selain memperkenalkan makanan khas Ramadhan, mereka juga memperkenalkan seni lukis tubuh Henna.
Untuk menyukseskan acara tersebut, mereka menggandeng dewan kota setempat untuk ambil bagian menjadi sponsor. Nantinya, dana yang terkumpul dari acara akan disumbangkan kepada lembaga Wimbledon Civic Theatre Trust dan Macmillan Cancer Support. (syf)
Terpopuler
1
Ketum PBNU Respons Penetapan Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai Tersangka Korupsi Kuota Haji
2
Setahun Berjalan, JPPI Nilai Program MBG Berhasil Perburuk Kualitas Pendidikan
3
Laras Faizati Tolak Replik Jaksa karena Tak Berdasar Fakta, Harap Hakim Jatuhkan Vonis Bebas
4
Bolehkah Janda Menikah Tanpa Wali? Ini Penjelasan Ulama Fiqih
5
Langgar Hukum Internasional, Penculikan Presiden Venezuela oleh AS Jadi Ancaman Tatanan Global
6
Gus Mus: Umat Islam Bertanggung Jawab atas Baik Buruknya Indonesia
Terkini
Lihat Semua