Daerah

GP Ansor Jateng Berhasil Akreditasi 397 PAC

Rabu, 15 November 2017 | 04:02 WIB

Pekalongan, NU Online
Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Garung Kabupaten Wonosobo dinobatkan sebagai pimpinan anak cabang terbaik tingkat nasional oleh Pimpinan Pusat GP Ansor, dengan memperoleh nilai akreditasi A.

Penobatan tersebut disampaikan pada Konferwil GP Ansor Jateng Konferwil GP Ansor Jawa Tengah 2017 di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Kajen Kabupaten Pekalongan, Ahad (12/11).

Namun, selain PAC Garung, terdapat 82 PAC lainnya yang tersebar di Jawa Tengah, hampir memperoleh nilai setara dengan PAC Garung. Rinciannya yakni 1 PAC dengan nilai A, 82 PAC dengan nilai A-, 268 PAC dengan nilai B, 25 PAC dengan nilai C, dan 21 PAC yang memperoleh nilai D.

“Dari total 537 PAC, ada 397 PAC yang sudah terakreditasi, sedangkan sisanya 176 PAC belum mengajukan akreditasi. Alhamdulillah ini peningkatan yang bagus dari sebelumnya hanya 264 yang terakreditasi,” papar Ketua GP Ansor jateng demisioner, H. Ikhwanudin.

Menurut dia, program akreditasi di tingkatan cabang dan anak cabang yang meliputi keaktifan organisasi, jumlah program yang dijalankan, dan seluruh elemen organisasi berjalan ini mestinya terus dilanjutkan pada kepengurusan mendatang.

Sementara itu, Ketua GP Ansor Jateng terpilih H. Sholahudin Aly menjelaskan program akreditasi menjadi salah satu prioritas program di masa kepemimpinannya, juga menjadi bagian penting dari pengokohan sebuah organisasi.

“Tertib administrasi dan peningkatan kapasitas, serta kerja-kerja memadukan ideologisasi dan infotek untuk membumikan Islam Aswaja,” papar Sholah. (Ajie Najmuddin/Abdullah Alawi)


Terkait