Daerah

MTQ Ke-28 Jombang Dilaksanakan 4-7 September

Rabu, 5 September 2018 | 05:30 WIB

Jombang, NU Online
Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Kabupaten Jombang ke-28 kembali diselenggarakan mulai tanggal 4 hingga 7 September 2018 di Masjid Baitul Mukminin Jombang, Jawa Timur. Acara pembukaan diawali dengan pawai taaruf para kafilah dan grup marching band dari 21 kecamatan se-Jombang.

Kegiatan ini dibuka oleh Pelaksana Tugas Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab dengan mengibarkan bendera start tanda pawai taaruf dimulai. Dalam MTQ kali ini ada delapan jenis perlombaan yang dipertandingkan, yakni cabang Tartil, Tilawah Al Quran, Musabaqoh Hifdzil Quran, Tafsir Quran, Musabaqoh Fahmil Quran, Musabaqoh Syahril Quran, Musabaqoh Khottil Quran dan Musbaqoh Makalah Quran.

"Tujuan dari MTQ ini adalah untuk menyemarakkan syiar Islam dalam rangka mewujudkan masyarakat Jombang yang agamis dan cinta Al-Quran," jelas Hj Mundjidah Wahab.

Perempuan yang juga Ketua Muslimat kota santri ini menjelaskan tujuan lain digelarnya MTQ yang ke 28 ini lanjut untuk mendapatkan kafilah berkualitas dan terbaik. Selanjutnya kafilah tersebut akan didik untuk mewakili Kabupaten Jombang dalam MTQ Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 yang akan diselenggarakan di Kabupaten Tuban.

"MTQ ini juga akan menjadi barometer dalam mengukur hasil kegiatan pembelajaran Al quran di masyarakat yang tersebar di Kabupaten Jombang," katanya.

Puteri pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH A Wahab Hasbullah ini menyebutkan Jombang punya potensi luar biasa dalam MTQ. Saat ini ada lima orang kader Jombang yang sedang fokus menyiapkan diri mewakili Jawa Timur dalam MTQ Nasional bulan Oktober 2018 di Medan.

Peserta MTQ Kabupaten Jombang ini adalah para juara 1 disemua cabang dari hasil seleksi tingkat kecamatan yang telah digelar sebelumnya. Total ada sebanyak 255 peserta yang akan ambil bagian pada MTQ Kabupaten Jombang.

"Ini kan berjenjang, mulai MTQ tingkat kecamatan lalu tingkat kabupaten naik lagi ke provinsi baru nasional," papar Mundjidah.

Selain dilaksakan di Masjid Baitul Mukminin, MTQ kali ini juga menggunakan tempat lain seperti Aula Radio Suara Jombang, Islamic Center Masjid Baitul Mukminin, dan Aula Darul Hikmah Kantor Kementrian Agama Jombang. (Syarif Abdurrahman/Ahmad Rozali)


Terkait