Daerah

Muslimat NU Probolinggo Gelar Festival Bakat dan Minat Siswa PAUD dan TK/RA

Sabtu, 8 April 2017 | 14:21 WIB

Probolinggo, NU Online
Dalam rangka pra hari lahir (harlah) ke-71 Muslimat NU, Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Probolinggo menggelar Festival Bakat dan Minat Siswa PAUD dan TK/RA se-Kabupaten Probolinggo dan Kota Probolinggo, Jum’at (7/4/2017).

Kegiatan yang digelar di halaman SD Unggulan Rohmatul Ummah Desa Kropak Kecamatan Bantaran Kabupaten Probolinggo ini mengambil tema Satukan Langkah Membangun Negeri Menjaga NKRI.

Festival dikemas dalam 3 kegiatan lomba meliputi lomba mewarnai, puisi dan tartil. Kegiatan diikuti lebih dari 300 peserta tersebar dari 11 kecamatan  Kabupaten Probolinggo dan 5 kecamatan Kota Probolinggo.

Suparno dari Cabang Dinas Pendidikan Kecamatan Bantaran mengungkapkan bahwa kegiatan semacam ini sangat bagus sebagai motivasi bagi peserta didik untuk mengembangkan bakat dan minatnya. “Diharapkan pada tahun mendatang jenis lomba yang diadakan dapat ditambah,” harapnya.

Setelah melalui penilaian dari dewan juri, lomba mewarnai dimenangkan oleh RA Intisyarul Ulum Kota Probolinggo. Sedangkan lomba tarti dimenangkan oleh RA Nawa Kartika Kecamatan Leces Kabupaten Probolinggo.

Dalam sambutan Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Probolinggo Hj. Nurayati menyampaikan bahwa pada awalnya RA lahir dari ibu-ibu Muslimat, namun saat ini RA seolah jauh dari Muslimat. “Harapannya agar kedepan Muslimat NU dapat membina RA,” katanya.

Sementara Sekretaris PCNU Kabupaten Probolinggo Khairul Ishaq meminta agar semua lembaga senantiasa menjaga agar ajarannya tidak melenceng dari aqidah Ahlusunnah wal Jamaah (Aswaja). “Mari bersama-sama menjaga kualitas dan kuantitas agar lembaga RA ini selalu berpedoman kepada aqidah Ahlussunnah wal Jamaah,” ajaknya.

Sementara Katib PCNU Kabupaten Probolinggo KH Masrur Nashor memberikan apresiasi atas terselenggaranya festival bakat dan minat siswa PAUD dan TK/RA degan harapan mampu memberikan manfaat bagi masyarakat. 

“Lomba semacam ini sangat bermanfaat sekali dalam pembentukan karakter anak sebagai calon generasi muda bangsa yang akan datang. Kami berharap agar tahun mendatang perlu dikembangkan lomba-lomba yang memotivasi peserta didik cinta pada NU seperti lomba mengenal tokoh-tokoh NU,” katanya. (Syamsul Akbar/Mukafi Niam)


Terkait