Daerah

Santri Jangan Hanya Jadi Penonton di Negeri Sendiri

Ahad, 19 November 2017 | 04:01 WIB

Jember, NU Online
Peringatan Hari Santri diharapkan mampu mendongkrak semangat santri untuk mengkatualisasikan dirinya dalam peran-peran ekonomi, sosial kemasyarakatan, dakwah dan sebagainya. Sebab, peran santri di berbagai bidang  memang sangat ditunggu oleh masyarakat. 

Harapan tersebut disampaikan oleh Ketua PCNU Jember, KH. Abdullah Syamsul Arifin saat melaporkan kesiapan Apel Santri kepada Bupati Faida di alun-alun Jember, Jumat (17/11).

Menurut Gus Aab, sapaan akrabnya, rangkaian kegiatan peringatan Hari Santri yang diselenggarakan di Kabupaten Jember untuk mengingatkan bahwa santri juga punya peranan penting dalam lintasan sejarah di republik ini. 

"Kita berharap agar santri ambil bagian dalam melanjutkan kepemimpinan sebagaimana telah ditanamkan oleh salafunas shaleh. Santri jangan jadi penonton atau penumpang di negeri sendiri," ujarnya.

Apel Santri tersebut  dihadiri oleh seluruh jajaran PCNU Jember, termasuk Rais Syuriyah PCNU Jember, KH Muhyiddin Abdusshomad, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah  (Forkopimda) dan 5000 santri yang mewakili seluruh  pesantren di Kabupaten Jember. Selain itu lebih dari 1000 anggota Pagar Nusa juga turut hadir meramaikan Apel Santri. Bupati Jember, Faida bertindak selaku pembina di apel  tersebut.

Selesai apel, para peserta bergeser ke depan kantor Bupati Jember untuk melaksanakan kirab yang dilepas langsung oleh Bupati Faida. Kirab tersebut  menyusuri jalan protokol di kota Jember dan finish di alun-aun Jember. (Aryudi A. Razaq/Abdullah Alawi)
 


Terkait