580 DPR RI Dilantik Hari Ini, Anggota Termuda dan Tertua Jadi Pimpinan Sementara
Selasa, 1 Oktober 2024 | 10:00 WIB
Pimpinan DPR RI sementara Annisa Maharani Alzahra Mahesa (23) dan Guntur Sasono (78) memimpin sidang pelantikan anggota DPR RI 2024-2029, Selasa (1/10/2024) di Gedung Nusantara 1 kompleks Senayan, Jakarta. (Foto: tangkapan layar DPR RI)
Jakarta, NU Online
580 anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari delapan fraksi partai dilantik di Gedung Nusantara 2 DPR, Palmerah, Jakarta Pusat, Selasa (1/10/2024).
"Tanggal 1 Oktober 2024 para calon anggota DPR RI hasil Pemilu tahun 2024 akan mengucapkan sumpah janji di hadapan sidang paripurna Dewan untuk memulai tugas anggota DPR untuk 5 tahun ke depan," kata Ketua DPR RI, Puan Maharani, dalam sidang paripurna terakhir periode 2019-2024, Senin (30/9/2024) kemarin.
Kursi DPR RI akan diisi oleh perwakilan dari 8 partai politik pemenang Pemilihan legislatif (Pileg) 2024) seperti PDIP, Golkar, Gerindra, PKB, PAN, Demokrat, NasDem, dan PKS.
Sebelum menentukan Ketua DPR 2024-2029, menurut Undang-undang Nomor 2 tahun 2018 tentang MD3 nantinya seluruh anggota DPR akan dipimpin oleh ketua DPR sementara yang terdiri dari Anggota DPR termuda dan tertua.
NU Online mencatat untuk anggota DPR termuda adalah Annisa Maharani Alzahra Mahesa yaitu Putri almarhum politikus Partai Gerindra Desmond J. Mahesa.
Annisa lahir pada 17 Juli 2001 itu saat ini genap berusia 23 tahun. Ia merupakan kader Partai Gerindra dari Daerah Pemilihan (Dapil) Banten II dengan mengantongi suara sebanyak 122.470 suara atau sekitar 7.542 Tempat Pemilihan Suara (TPS).
Selain itu, Anggota DPR Tertua tercatat adalah Zulfikar Achmad, Ia adalah seorang politikus senior dari Partai Demokrat dengan 17 Mei 19 1946 yang saat ini usianya genap 78 tahun.
Baca Juga
Humor Gus Dur: Donor Hati Anggota DPR
Zulfikar berhasil menyabet 50.927 suara Dapil Jambi. Tercatat, Ia juga merupakan anggota DPR RI dua periode sebelumnya yaitu 2014–2019 dan 2019–2024 dengan Dapil yang sama yaitu Jambi.
Adapun anggota DPR RI tertua lainnya ialah Guntur Sasono (78) dari Partai Demokrat. Guntur yang memimpin sidang bersama Annisa MA Mahesa.
NU Online meliput langsung momen pelantikan ini. Gedung DPR dipenuhi oleh ribuan orang. Nampak tiap anggota DPR, DPD, dan MPR juga turut membawa sanak keluarga ke Gedung yang menjadi tempat aspirasi rakyat.
Anggota DPR RI Fraksi Golkar Meutya Hafid menyatakan bahwa dirinya sudah tidak gugup menghadapi pelantikan pagi ini.
"Sudah tidak nervous, sudah tidak gugup. Semoga acaranya nanti lancar," katanya saat ditemui NU Online di Depan Media Center, Gedung Nusantara II DPR RI, Selasa (1/10/2024).
Sebelumnya, Puan juga menyampaikan selamat menjalankan tugas kepada para anggota dewan baru. Ia juga menyampaikan selamat untuk menjalankan tugas baru untuk Anggota DPR yang tak terpilih.
"Kita tidak perlu menjadi luar biasa untuk memulai kerja membangun Indonesia. Yang terpenting adalah kita harus memulai kerja untuk dapat menjadikan Indonesia luar biasa," jelasnya.