Dilantik, Fatayat NU 2022-2027 Tegaskan Peran Perempuan di Ranah Sosial
Jumat, 23 Desember 2022 | 18:30 WIB
Ketua Umum PP Fatayat NU 2022-2027 Margaret Aliyatul Maimunah (tengah) bersama pengurus PP Fatayat NU 2022-2027. (Foto: NU Online/Suwitno)
Jakarta, NU Online
Kepengurusan Pimpinan Pusat Fatayat Nahdlatul Ulama (PP Fatayat NU) masa khidmah 2022-2027 resmi dilantik. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Rahmat Hidayat Pulungan melantik kepengurusan tersebut di Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta, Jumat (23/12/2022).
Ketua Umum PP Fatayat Margaret Aliyatul Maimunah menyampaikan bahwa kontribusi perempuan NU di ranah sosial sangat penting bagi kemajuan bangsa Indonesia.
“Perempuan harus dapat menyadari bahwa eksistensinya sangat berharga dan tidak hanya di ranah domestik saja,” ucap Margaret dalam pelantikan bertema "Menguat Bersama, Maju Bersama, untuk Perempuan Indonesia dan Peradaban Dunia" itu.
Ia pun berpesan kepada para kadernya untuk mengambil peran secara aktif di ranah publik, serta menumbuhkan karakter Fatayat NU, dan membuktikan bahwa Kader Fatayat NU juga berkontribusi terhadap perihal keagamaan dan kebangsaan.
“Saya yakin kader Fatayat NU bisa melakukan itu. Sesuai visi kepengurusan periode saat ini, Fatayat harus bisa melangkah lebih maju, untuk membuktikan bahwa pengkaderan di kepengurusan sebelumnya telah berhasil,” jelasnya.
Lebih lanjut, Margaret juga menyebutkan sejumlah tugas strategis yang dilakukan Fatayat NU untuk memperjuangkan hak perempuan dan anak, serta berbagai kebutuhan dasar seperti kesehatan, pendidikan, dan ekonomi.
Sementara itu, Rahmat berharap agar Fatayat NU dapat menjadi motor penggerak bagi para perempuan, khususnya di lingkungan NU.
“PBNU berharap Fatayat NU menjadi mesin yang efektif dalam kerja-kerja strategis terutama dalam konteks kemajuan bangsa Indonesia,” katanya saat menyampaikan sambutan.
Harapan itu semakin diperkuat jelang perayaan akbar hari lahir (Harlah) satu abad NU, kiranya kepengurusan baru Fatayat NU dapat berkontribusi untuk mensukseskan perhelatan akbar yang akan digelar di Sidoarjo, pada Februari 2023 mendatang.
“Rasanya wajib bagi kita selaku warga NU untuk turut mendukung dan mensukseskan gelaran akbar 100 tahun NU itu,” ucapnya.
Seperti diketahui, Margaret merupakan Ketua Umum Fatayat NU yang terpilih secara aklamasi di kongres ke-16 yang terselenggara di Jakabaring Sport City Palembang, Sumatera Selatan, pada Sabtu (16/7/2022). Apa yang disampaikan Margaret sedianya sudah terangkum dalam program kerja atau visi misi kepengurusan Fatayat NU.
Pewarta: Syifa Arrahmah
Editor: Syakir NF