Daerah

Dianpiru, Ajang Penggodokan Anggota Sako Pramuka Jadi Pemimpin

Senin, 19 Maret 2018 | 14:30 WIB

Brebes, NU Online
Ada berbagai cara untuk melahirkan generasi Nahdlatul Utama (NU) menjadi pemimpin. Diantaranya lewat gladian pemimpin regu (Dianpinru) peserta didik Satuan Komunitas (Sako) Pramuka Maarif NU, diharapkan menjadi pemimpin handal di masa mendaang. 

Sebagaimana yang dilakukan Sako Pramuka Maarif NU Cabang Brebes 2018, menggodok anggotanya lewat Dianpinru selama dua hari di kompleks SMP BU NU Songgom, Jalan Raya Jatirokeh Songgom, Brebes, Jawa Tengah. 

“Dianpinru, menjadi salah satu sarana dan alat pendidikan penanaman akhlakul karimah. nilai-nilai luhur nasionalisme dan patriotisme serta pembinaan mental spiritual dan budi pekerti, sebagai dasar seorang calon pemimpin,” tutur Pimpinan Sako Pramuka PC Brebes Sayidin, saat membuka perkemahan Dianpinru Sako Pramuka SMP BU NU Songgom, Ahad (18/3).

Sayidin menjelaskan, dianpinru juga dikandung maksud sebagai metode peningkatan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia di dalam berorganisasi, terutama organisasi kepramukaan. Di dalamnya sebagai sarana membangun rasa persaudaraan dan mengembangkan jiwa korsa bagi seluruh peserta Dianpinru. 

Ketua Panitia Sobirin menerangkan, Dianpinru diikuti 134 peserta dari 21 MTs dan SMP di bawah naungan LP Maarif NU Kabupaten Brebes. 

Mereka dilatih berbagai materi antara lain tentang dinamika kelompok, orientasi dan analisis diri, orientasi sako pramuka, peran dan tanggung jawab dewan penggalang. Selanjutnya tentang scouting skill, sistem administrasi satuan pasukan penggalang, ragam kegiatan pramuka, outdoor galang ajar kempimpinan dan lain lain.

Diharapkan dengan kegiatan sako pramuka peserta didik nantinya menjadi manusia yang handal, kreatif, mandiri, dan berhasil guna sesuai dengan kode etik pramuka. Juga mempererat tali silaturrohim antar peserta didik agar lebih saling mengenal dan sekaligus menumbuhkembangkan rasa solidaritas dan jiwa korsa, ujar Sobirin. (Wasdiun/Muiz)