Daerah

Gandeng PMI, Ansor Cirebon Gelar Donor Darah untuk Kemanusiaan

Jumat, 24 April 2020 | 10:30 WIB

Gandeng PMI, Ansor Cirebon Gelar Donor Darah untuk Kemanusiaan

Kegiatan donor darah Ansor (Foto: Ilustrasi)

Cirebon, NU Online
Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Cirebon, Jawa Barat menggelar bhakti sosial donor darah di Markas Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Cirebon, Kamis (23/4).
 
Kegiatan donor darah sebagai rangkaian peringatan hari lahir (Harlah) ke-86 GP Ansor. Selain itu, donor darah tersebut sebagai wujud napak tilas para syuhada GP Ansor yang sudah berjuang mencucurkan darah dan memberikan nyawa demi kemerdekaan Negara Republik Indonesia.
 
"Kami tergerak untuk memberikan setetes harapan dengan mendonorkan darah untuk kemanusiaan dan masyarakat yang membutuhkan," ujar Ketua PC GP Ansor Kota Cirebon, Ahmad Banna usai pelaksanaan donor darah.
 
Dikatakan, momentum Harlah GP Ansor ini seyogyanya disambut dengan suka cita serta berharap diperingati dengan acara gebyar dan meriah sebagai rasa syukur seperti biasanya.
 
"Harapannya sih seperti itu. Namun dalam kondisi pandemi Covid 19 ini di mana semua kegiatan yang mengundang banyak massa tidak diperkenankan, ya dengan terpaksa kita peringati dengan sederhana tapi tak menghilangkan substansinya," jelas Banna.
 
Kendati demikian lanjut Banna, pihaknya tetap ingin sekali memberikan sesuatu yang bermanfaat untuk masyarakat, bangsa, dan negara, salah satunya melakukan donor darah.
 
"Darah yang sudah kita berikan belum sebanding dengan perjuangan para senior kita dan para syuhada pejuang Ansor di masa lalu," jelasnya.
 
Dirinya juga mengajak kepada seluruh keluarga besar GP Ansor, Banser, dan Rijalul Ansor untuk senantiasa bisa berbagi dalam kondisi pandemi Covid 19 dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan instruksi Pimpinan Pusat GP Ansor.
 
"Dalam kondisi sekarang ini kita tetap harus saling berbagi dan tolong menolong dalam meringankan beban masyarakat, khususnya kepada para terdampak Covid 19," pungkasnya. 
 
Hal yang sama juga dilakukan GP Ansor Subang yakni menggelar donor darah dalam rangka Harlah ke-86 Ansor. Ddalam kegiatan donor darah tersebut pihaknya mengerahkan puluhan pengurus untuk diambil darahnya. 
 
"Alhamdulillah, banyak sedikit  darah yang kita hasilkan hari ini bisa bermanfaat untuk masyarakat yang membutuhkan," kata Ketua PC GP Ansor Subang, Asep  Alamsyah Heridinata. 
 
Ia menegaskan jika kegiatan donor darah tersebut akan menjadi agenda rutin dikemudian hari dengan melibatkan saluruh anggota dan keluarga besar GP Ansor, Banser hingga Rijalul Ansor. 
 
"Ya, Insyaallah ke depan akan menjadi agenda rutin GP Ansor. Apalagi pandemi Covid 19 ini masih menjadi ancaman serius yang harus kita sikapi bersama sehingga ke depan cadangan darah di Kabupaten Subang bisa teratasi," ujarnya. 
 
Kontributor: Ade Mahmudin
Editor: Abdul Muiz