Daerah

Keceriaan Anak-anak Yatim Belanja Bersama Fatayat NU Arjasa Jember

Kamis, 22 April 2021 | 13:30 WIB

Keceriaan Anak-anak Yatim Belanja Bersama Fatayat NU Arjasa Jember

Suasana ketika anak-anak yatim mengikuti berbelanja bersama Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Arjasa, Kabupaten Jember, Kamis (22/4). (Foto: NU Online/Aryudi A Razaq).

Jember, NU Online
Sejumlah anak-anak tampak bergembira saat memasuki sebuah  toko pakaian yang cukup terkenal di Jember Jawa Timur.  Sejurus kemudian mereka asyik memilih pakaian lengkap yang mereka suka. Tidak ruwet, hanya sesekali pilih tapi langsung cocok. Pakaianpun dibungkus oleh pramuniaga.


Demikianlah suasana ketika 12 anak yatim mengikuti program belanja bersama yang diselenggarakan oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Arjasa, Kabupaten Jember, Kamis (22/4).


Mereka berkumpul di Sekretariat (PAC) Fatayat NU Arjasa, Kabupaten Jember. Dari situ mereka lalu berangkat menggunakan mobil yang telah disiapkan menuju sebuah toko pakaian. Selama dalam perjalanan mereka tampak ceria. Begitupun setelah pulang dari toko pakaian dengan menenteng tas yang berisi pakaian baru.


Safari Balanja Bersama Anak Yatim merupakan kerja sama PAC Fatayat NU Arjasa dengan Pengurus Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat Infak Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Jember, yang rutin digelar dalam tiga tahun terakhir.  Para anak yatim itu diajak berbelanja gratis baju dan pakaian lainnya di sebuah toko pakaian.


“Ini (belanja bersama anak yatim) memang menjadi impian kami, dan alhamdulillah sudah tiga tahun ini kita jalan,” ucap Ketua PAC Fatayat NU Arjasa, Kabupaten Jember, Indah Yuliana di sela-sela mengantar anak-anak yatim berbelanja.


Menurutnya, bulan Ramadhan lebih-lebih menyambut Lebaran, merupakan saat-saat yang menggembirakan bagi anak-anak untuk turut berlebaran. Salah satu kebiasaan yang menandai Lebaran adalah baju baru. Namun tidak semua anak-anak bisa membeli pakaian baru karena terbentur ekonomi, lebih-lebih bagi mereka yang berstatus yatim.


“Trenyuh kita membayangkan mereka hanya bisa menyaksikan teman sebayanya membeli baju baru, memakai baju baru, sementara mereka tidak karena tidak punya uang,” urainya.


Oleh karena itu, bisa dibayangkan betapa bahagianya mereka bisa seperti teman-teman sebayanya, berbelanja sendiri untuk persiapan Lebaran.


“Harapan kami, mereka tidak cuma bahagia hari ini dan lebaran, tapi juga seterusnya,” harap Indah.


Sementara itu, Direktur NU Care-LAZISNU Jember, Muhammad Khalilurrahman menyatakan, Safari Belanja Bersama Anak Yatim adalah program yang cukup bagus dan layak dipertahankan. Sebab, sasarannya adalah anak yatim, dan di waktu yang tepat.


“Betapapun kecilnya (jumlahnya), tapi di antara mereka sudah kami layani. Mereka juga adalah generasi harapan bangsa,” pungkasnya.


Pewarta:  Aryudi A Razaq
Editor: Muhammad Faizin