Daerah

LAZISNU Jombang Siapkan 3000 Paket Disinfektan untuk Memutus Sebaran Covid-19

Rabu, 25 Maret 2020 | 10:00 WIB

LAZISNU Jombang Siapkan 3000 Paket Disinfektan untuk Memutus Sebaran Covid-19

Perwakilan LP Ma'arif Jombang, Jawa Timur mengambil paket disinfektan untuk kemudian didistribusikan ke sejumlah sekolah dan madrasahnya. (Foto:Istimewa)

Jombang, NU Online
Ikhtiar lahir terus dilakukan oleh Pengurus Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Jombang, Jawa Timur untuk memutus sebaran virus corona atau Covid-19 di tengah masyarakat. 
 
Setelah sebelumnya membagikan puluhan gel pembersih tangan kepada sejumlah pondok pesantren, kini LAZISNU di Kota Santri ini menyiapkan kurang lebih 3000 paket cairan disinfektan yang kemudian diberikan kepada masjid, mushala, pesantren, madrasah, dan sejumlah panti asuhan yang tersebar di Jombang.
 
Dalam satu pekan ini Pengurus LAZISNU berkoordinasi dengan beberapa pihak secara intens untuk memperoleh disinfektan tersebut dengan jumlah yang banyak. Pasalnya, belakangan ini cairan disinfektan cukup langka. Begitu juga botol yang nanti akan diisi cairan.
 
Ketua PC LAZISNU Jombang, Ahmad Zainudin mengemukakan, pada hari ini, Rabu (25/3) sebagian paket sudah siap didistribusikan. Teknisnya, LAZISNU bermitra dengan PC Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif, Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU), dan Lembaga Takmir Masjid Nahdlatul Ulama (LTMNU). 
 
Tiga lembaga NU itu yang nantinya akan membagikannya kepada sejumlah warga binaan masing-masing. Ma'arif akan mendistribusikan paket disinfektan kepada sekolah dan madrasahnya, RMINU bakal membagikan paketnya ke pesantren-pesantren binaannya, begitu pula LTMNU akan memberikan kepada takmir masjid dan mushala.
 
"800 paket disinfektan untuk madrasah NU se-Kabupaten Jombang siap didistribusikan. Sementara 300 paket untuk RMINU dan 500 paket untuk masjid mushala melalui LTMNU dibagikan besok," katanya.
 
Sementara pendistribusian kepada sejumlah panti asuhan, imbuhnya, akan dibagikan oleh pihak yang nanti ditunjuk oleh LAZISNU sesuai dengan kesepakatan internal pengurus. Bisa dari pengurus sendiri atau relawan LAZISNU.
 
Pria yang akrab Gok Din ini menambahkan, sisa paket yang masih belum siap didistribusikan masih terus dikerjakan pengurus. Mulai dari pengisian cairan disinfektan ke botol hingga pada pemasangan label NU Peduli Covid-19 ke setiap botol.
 
Ia menegaskan, paket yang disiapkan LAZISNU hanya untuk titik-titik yang terkonfirmasi sebelumnya, yakni sekolah dan madrasah Ma'arif, masjid dan mushala LTMNU, dan pesantren RMINU serta panti asuhan. 
 
Adapun untuk masing-masing Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) ia mengimbau agar juga menyiapkan paket serupa dengan mengambil sebagian dari hasil dana Koin Muktamar NU yang sudah digalang sebelumnya.
 
"Untuk kebutuhan di wilayah MWCNU atau tingkat kecamatan silakan belanja sendiri pakai 20% dari dana kirab Koin Muktamar NU. Sebagaimana surat edaran PCNU Jombang," pungkasnya.
 
Pewarta: Syamsul Arifin
Editor: Muhammad Faizin