Daerah

LAZISNU Kota Tarakan Kaltara Miliki Ambulans Layanan Masyarakat

Kamis, 26 Oktober 2023 | 20:30 WIB

LAZISNU Kota Tarakan Kaltara Miliki Ambulans Layanan Masyarakat

LAZISNU Kota Tarakan Kaltara memiliki mobil ambulans sebagai layanan untuk masyarakat setelah menerima hibah dari Pemprov dalam rangka HUT Ke-11 Kaltara, Rabu (23/10/2023) (Foto: LAZISNU Kota Tarakan)

Tarakan, NU Online
LAZISNU Kota Tarakan Kalimantan Utara kini memiliki mobil ambulans sebagai layanan untuk masyarakat. Hal ini setelah pemberian hibah ambulans dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara. Penyerahan hibah ambulans itu dilakukan bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-11 Provinsi Kaltara di lapangan Agatis, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, pada Rabu (25/10/2023).


Secara simbolis penyerahan ambulans tersebut dilakukan oleh Gubernur Kaltara H Zainal A Paliwang didampingi anggota DPRD Provinsi Kalimantan Utara Ahmad Usman. Adapun pihak penerima adalah Ketua LAZISNU PCNU Kota Tarakan Fatkur Rahman bersama Sekretaris PCNU Kota Tarakan M Nasir Irvan.


"Mobil ambulans yang dihibahkan akan digunakan untuk mendukung program-program LAZISNU PCNU Kota Tarakan, khususnya program kesehatan dan tanggap bencana yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat di Kota Tarakan," kata Ketua LAZISNU Kota Tarakan, F​​​​atkur Rahman.


Menurutnya dengan adanya hibah ambulans ini, semua pengurus maupun relawan LAZISNU PCNU Kota Tarakan akan semakin semangat untuk dapat berkontribusi serta berkhidmat untuk masyarakat Kota Tarakan pada umumnya dan masyarakat Nahdliyin pada khususnya.

 

Sementara itu, Sekretaris PCNU Kota Tarakan Nasir Irvan mengungkapkan bahwa hibah ambulans itu tidak luput dari aspirasi Ahmad Usman.

 

"Oleh karena itu, mewakili PCNU Kota Tarakan saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh elemen yang membantu, terkhusus Bapak Gubernur Kalimantan Utara dan Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Utara,” ungkap Nasir.


Dirinya berharap LAZISNU Kota Tarakan semakin solid dan menjadi lembaga terdepan dalam membantu masyarakat.


"Terima kasih kepada semua pihak. Semoga Allah memberkahi setiap perjuangan dan pengorbanan kita semua. Dan semoga LAZISNU Kota Tarakan semakin solid dan menjadi garda terdepan membantu masyarakat yang membutuhkan," ujarnya.


Sementara itu, LAZISNU Kota Tarakan telah berkiprah sejak beberapa tahun ini. LAZISNU Kota Tarakan bahkan pernah dikukuhkan sebagai Juara terbaik 1 dalam kategori Dakwah Ekonomi Syariah. Ajang ini diadakan pada Festival Ekonomi Syariah kawasan Indonesia Timur Tahun 2022 yang diselenggarakan pada Sabtu (30/7/2022) di kantor perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Utara.  

 

"Raihan LAZISNU Tarakan ini berkat konsep sedekah Jumat yang diusung, bertajuk JJS atau Jumat-Jumat Sedekah," kata Direktur NU Care-LAZISNU Kota Tarakan, Ustadz Fahmi Syam.


Dia menjelaskan JJS menfokuskan pemberian sekedah Jumat kepada para pihak yang berada dan hidup di jalanan.