Banda Aceh, NU Online
Seluruh warga NU (Nahdliyin) diharapkan agar bahu-membahu secara maksimal untuk membantu masyarakat Pidie Jaya dan sekitarnya yang sedang tertimpa musibah gempa Aceh yang terjadi pada Rabu pagi, 7 Desember 2017.
Hal itu disampaikan oleh Ketua PWNU Aceh, Tgk H Faisal Ali di Kantor NU Aceh, Bayu-Lamcot, Aceh Besar seusai rapat dengan tim relawan PP Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI NU) yang baru saja sampai dari Jakarta, Kamis (8/12) sore.
Ketua PWNU Aceh mengharapkan seluruh relawan lembaga/banom berkontribusi membantu masyarakat korban gempa melalui satu pintu dengan pos NU Peduli yang sudah dibentuk dari pusat hingga ke daerah agar bisa berkoordinasi dengan baik.
"PWNU sudah membentuk posko, di mana posko utama kita di Kantor PWNU Aceh sedangkan untuk pos lapangan di kantor PCNU Pidie Jaya, berada di Simpang Tiga pinggir Jalan Medan Banda Aceh," ujar Tgk. Faisal usai rapat.
"Kita semalam sudah turun ke lapangan, hari ini posko kita sudah terbentuk. Dari situ kita akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah, stakeholder, tokoh-tokoh masyarakat di sana untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat secara merata," ujar Pimpinan Dayah Mahyal Ulum Al-Aziziyah seraya menyebutkan PWNU Aceh terus berkoordinasi dengan PBNU dalam penanggulangan masa tanggap darurat ini.
Tgk Faisal juga menyampaikan kepada masyarakat yang terkena musibah bencana alam gempa bumi agar tabah dan sabar. "Kita berharap kepada masyarakat yang tertimpa musibah untuk bersabar, menerima ini sebuah kenyataan. Agar terus berdoa, bermunajat kepada Allah, agar peristiwa seperti ini tidak terjadi lagi dikemudian hari," harapnya.
Sementara itu, Wakil Sekretaris PP LPBI NU Yulistianto dan Asbit Panatagara dari Divisi Tanggap Darurat sudah langsung menuju ke Pos Lapangan NU Peduli di Simpang Tiga, Pidie Jaya.
Kabupaten Pidie Jaya yang terkena dampak gempa yang cukup parah. Sekitar 160 KM arah timur dari kota Banda Aceh di dampingi oleh Bendahara LPBI Aceh, Indra Kariadi dan sejumlah relawan lainnya dari NU Aceh. Sampai di sana, mereka langsung bergabung ke Pos NU Peduli di Kantor PCNU Pidie Jaya. (Muhadzier/Fathoni)