Puluhan Petugas Kesehatan Disiagakan Selama Perhelatan Munas Konbes 2023
Ahad, 17 September 2023 | 23:30 WIB
Jakarta, NU Online
Tim kesehatan Musyawarah Nasional Alim Ulama dan Konferensi Besar Nahdlatul Ulama (Munas Konbes NU) siap memberikan pelayanan kesehatan bagi peserta yang membutuhkan. Fasilitas ini tersedia selama perhelatan berlangsung tiga hari, 18-20 September 2023.
Tim kesehatan terdiri dari gabungan pengurus Lembaga Kesehatan NU (LKNU) dan Puskesmas Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, dengan jumlah personel yang dikerahkan sebanyak 21 orang.
“Personel terdiri dari pengurus LKNU, ada staf dan perwakilan Puskesmas Cipayung juga. Sekitar 21 orang,” kata Riko Pambudi dari tim kesehatan Munas Konbes NU 2023, Ahad (17/9/2023).
Riko mengatakan, posko kesehatan tersedia di dua lokasi kegiatan yang berbeda, yakni posko kesehatan di Pondok Pesantren Al-Hamid Cilangkap dan posko kesehatan di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta.
Posko kesehatan yang telah disiapkan oleh tim kesehatan terdiri dari tenaga medis yang kompeten, peralatan medis yang memadai, serta fasilitas perawatan darurat. Tim siap memberikan layanan medis yang cepat dan berkualitas kepada peserta yang membutuhkan.
Adapun lokasi posko kesehatan di Pesantren Al-Hamid terletak di depan gedung Madrasah Aliyah. Sementara posko kesehatan di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta berada di belakang gedung serbaguna 2.
“Sudah ada tenda posko kesehatan di depan MA. Nanti kalau di situ nggak cukup maka akan kita pindahkan di ruangan aula lantai 1 MA kita jadikan klinik,” tuturnya.
Tim kesehatan telah menyediakan berbagai fasilitas kesehatan mulai obat-obatan, vitamin, dan ambulans.
Pengadaan satu unit mobil ambulan yang dilengkapi dengan peralatan medis penting untuk penanganan darurat yang terhadap pasien yang perlu dirujuk.
“Mobil kesehatan untuk rujukan kalau nanti ada pasien yang perlu dirujuk ke faskes terdekat. Fasilitas lain kita menyediakan obat-obatan dan juga vitamin dan kalau mau cek tekanan darah bisa. Kalau ada pasien yang tidak sanggup berjalan sendiri kita juga menyediakan kursi roda,” jabar dia.
“Kalau memang nanti dibutuhkan harus dirujuk, kita juga sudah menghubungi ke beberapa rumah sakit. Nanti dari puskesmas yang merujuk karena tenaga medis nanti yang akan bantu-bantu,” tuturnya.
Terpopuler
1
Daftar Barang dan Jasa yang Kena dan Tidak Kena PPN 12%
2
Kenaikan PPN 12 Persen Berpotensi Tingkatkan Pengangguran dan Kolapsnya UMKM
3
Ketum PBNU Respons Veto AS yang Bikin Gencatan Senjata di Gaza Kembali Batal
4
Kisah Inspiratif Endah Priyati, Guru Sejarah yang Gunakan Komik sebagai Media Belajar
5
Bahtsul Masail Kubra Internasional, Eratkan PCINU dengan Darul Ifta’ Mesir untuk Ijtihad Bersama
6
Menag Penuhi Undangan Arab Saudi untuk Bahas Operasional Haji 2025
Terkini
Lihat Semua